Coolpad Sky Mini, Ergonomis Dengan Casing Baby Skin

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Coolpad Sky Mini menyusul tiga saudaranya yang sudah lebih dulu rilis bulan lalu (Coolpad Soar, Star dan Sky). Seri baru yang mewarisi gen Coolpad Sky ini tampil lebih kompak dan ergonomis. Coolpad Sky Mini ditopang dengan layar lebih ringkas 4,7 inci (Coolpad Sky memiliki layar selega 5,5 inci).

Sang vendor mengklaim jika Coolpad Sky Mini berhasil memadukan teknologi tinggi dan desain baik. Desainnya sendiri memiliki lengkungan supaya membuat smartphone ini nyaman dalam genggaman. Coolpad menyebutkan jika casingnya mengadopsi bahan ramah lingkungan, lembut, halus, anti-sidik jari, anti keringat. Konsep cita rasa baru yang dikembangkan di sektor casing tersebut mereka sebut dengan ‘baby skin’.

Coolpad Sky Mini menambahkan fitur Smart Control berupa sensor inframerah. Dengan aplikasi remote control pintar, kita bisa mengoperasikan AC , TV , kotak suara , lampu dan peralatan listrik lainnya dengan smartphone ini. Jadi, jika kita perlu memaksimalkan semua perangkat hiburan , Anda dapat mengontrol dari satu tempat.

Coolpad Sky Mini merangkum chipset quad core Qualcomm 1,2 GHz, sistem operasi Android Lollipop dan jaringan 4G LTE untuk menarik minat pasar. Jaringan 4G LTE memungkinkan kita mendownload super cepat, menonton acara TV streaming tanpa putus, bermain game favorit, dan mendengarkan setiap lagu kapan saja.

Sebagai tambahan, Coolpad Sky Mini menyisipkan kamera utama 8 MP AF dan kamera depan 5 MP. Kamera smartphone ini ditunjang beberapa fitur seperti mode HDR, efek dan selfie. Lebih jauh, Coolpad Sky Mini juga memiliki beberapa fitur seperti Wake Up Gesture dan lain-lain.

Soal memori, Coolpad Sky Mini hanya dilengkapi RAM 1GB dan 8 GB ROM dan dilengkapi slot micro SD untuk ekspansi memori. Sayangnya, smartphone ini hanya didukung dengan baterai 1800 mAh yang berpotensi kurang optimal dalam menyuplai daya. Harga Coolpad Sky Mini di pasaran sekitar Rp 1.999.000

Spesifikasi Coolpad Sky Mini:

Dimensi : 139x67,8x7.9mm
Jaringan : 4G FDD-LTE:900/1800 MHz 3G WCDMA: 900/2100 MHz 2G GSM: 900/1800/1900 MHz
Prosesor : Qualcomm, MSM 8916; Quad core 1.2GHz
Display : 4.7” qHD IPS 960x540 pixel
OS : Android 5.1+CoolUI
Kamera : Rear Camera : 8M AF Front Camera:5M FF
Konektifitas : WIFI,USB, Bluetooth ,GPS/AGPS
Memori : 1GB RAM,8GB ROM; Micro SD
Baterai : 1800mAh
Sensor : Gravity Sensor, Light Sensor, Proximity Sensor
Fitur Khusus : Infrared remote control, smart gesture

Leave a Comment