Google Pixel Versus Samsung Galaxy S8, Siapa Lebih Hebat?

ArenaLTE.com - Samsung telah menunjukkan produk smartphone terbarunya, yakni Galaxy S8 dan S8+ (plus). Masuk dalam kategori premium dan dijagokan perusahaan saat ini, bukan berarti menyatakan produk ini terbaik. Masih ada banyak pilihan selainnya, namun jika ingin berimbang Galaxy S8 sepertinya cocok bila dibandingkan dengan Google Pixel.

Ya, Google Pixel adalah jagoan produk dari sang perusahaan internet raksasa, Google, yang telah mengembangkan OS mobile Android pada smartphone kebanyakkan saat ini. Banyak factor yang dinilai cukup seimbang untuk membandingkan dua produk jagoan ini, berikut adalah salah satunya.

Desain
Dari sisi ini Samsung Galaxy S8 bisa dibilang lebih panjang sedikit dibanding Google Pixel, bahkan termasuk untuk ukuran dimensi layar. Perusahaan Korea ini mengunakan dimensi 5,8 inci, sedangkan Google meletakkan dimensi ukuran yang lebih kecil 5 inci.

Selain ukuran yang sama, hal lain yang mengikutinya adalah teknologi layar yang diadopsi perusahaan. Keduanya sama membenamkan layar AMOLED, namun untuk dukungan warna Galaxy S8 memiliki dot per inci (dpi) lebih besar yakni 570ppi sedangkan Pixel hanya mencapai 441ppi.

Mungkin ini bukan perihal siapa yang menang atau kalah, Karena semuanya kembali pada kenyamanan penggunaan dimensi tubuh dan layar saja. Namun menurut kami, dimensi layar Full HD yang dipegang Google Pixel dengan dimensi 5 inci sudah sangat optimal dan nyaman. Alasannya, ukuran tidak terlalu besar dan menyesakkan saku, serta dukungan resolusi layar yang terasa pas.

Spesifikasi
Google Pixel datang dengan dukungan prosesor Qualcomm Snapdragon 821. Prosesor yang masuk dalam pilihan terbaik pada masa perilisan awalnya, sebelum sang produsen chipset menghadirkan seri Snapdragon 835 yang digunakan Galaxy S8 sekarang. Dan melihat dari hasil benchmark yang pernah dirilis, diungkapkan bahwa prosesor terbaru ini lebih baik 20% dibanding pendahulunya .

Jika saja Google Pixel keluar bersamaan dengan Samsung, memang tak menutup kemungkinan bahwa kedua perusahaan akan juga menggunakan prosesor dengan tipe dan seri yang sama. Namun tetap untuk penilaian soal prosesor, Galaxy S8 bisa dibilang lebih baru dari kompetitornya tersebut.

Lebih baru dalam penggunaan prosesor, sepertinya melupakan Samsung untuk melebihkan spesifikasi lainnya seperti kapasitas penyimpanan. Dalam hal ini, Google Pixel jauh lebih unggul disbanding Galaxy S8 karena kapasitas penyimapanan pixel ada dalam dua varian yakni 32GB atau 128GB. Sementara untuk Galaxy S8, Anda hanya akan disajikan memori penyimpanan internal sebesar 64GB saja.

Harga
Kabarnya, Samsung akan membanderol Galaxy S8 dengan harga USD720 atau sekitar IDR9.3 jutaan. Harga yang jauh lebih mahal disbanding Pixel yang dibanderol sekira USD650 atau sekitar IDR8,4 jutaan. Untuk satu ini tentu terlihat jelas, bahwa Google Pixel masih lebih terjangkau bila dibandingkan dengan S8 milik Samsung.
 


Spesifikasi Google Pixel Versus Samsung Galaxy S8

 
  Google Pixel Galaxy S8
Size 143.8 x 69.5 x 7.3mm (5.6 x 2.7 x 0.2-0.3-inches) 148.9 x 68.1 x 8.0mm (5.9 x 2.7 x 0.3-inches)
Weight 143g (5.0 oz) 155g (5.5oz)
Screen 5.0-inch AMOLED 5.8-inch AMOLED
Resolution 1,080 x 1,920 pixels (441ppi) 2,960 x 1,440 pixels (570ppi)
OS Android 7.1 Nougat Android 7.1 Nougat
Storage 32GB/ 128GB 64GB
NFC Support Yes  Yes
Processor Qualcomm Snapdragon 821 Qualcomm Snapdragon 835
RAM 4GB 4GB
Connectivity GSM / CDMA / HSPA / LTE GSM / CDMA / HSPA / LTE
Camera 12MP rear, 8MP front 12MP rear, 8MP front
Video 2,160p at 30fps 2,160p at 30fps
Bluetooth Version 4.2 Version 5.0
Fingerprint sensor Yes Yes
Other Sensors Accelerometer, gyro, proximity, barometer Accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer, heart rate, iris scanner
Water Resistant No IP68
Battery 2.770mAh 3.000mAh
Ports USB-C, headphone jack USB-C, headphone jack
Color Very Silver, Quite Black, Really Blue Very Silver, Quite Black, Really Blue
Price Starts at USD650 Starts at USD720
 

Leave a Comment