Fitur Canggih Samsung Galaxy S20 Series Hadirkan Pengalaman Baru Lewat Smartphone

ArenaLTE.com - Samsung Galaxy S20, smartphone flagship terbaru Samsung hadirkan berbagai inovasi teknologi canggih kedalam sebuah smartphone untuk mengubah pengalaman kita mengabadikan dan menikmati berbagai keseruan dunia.
 
Seri Galaxy S20 memperkenalkan arsitektur kamera terbaru yang menggabungkan AI dengan image sensor terbesar dari Samsung untuk menghasilkan kualitas foto yang menawan.
 
Selain kamera, Galaxy S20 juga memberikan pengalaman terbaru melalui smartphone lebih mudah dan lebih baik – seperti menikmati musik, menyaksikan video hingga gaming online.
 
Dalam keterangan resminya, TM Roh, President and Head of Mobile Communications Business, Samsung Electronics mengungkapkan bahwa dengan ketiga seri Galaxy S20 terbaru dilengkapi dengan konektivitas 5G, didukung kamera berteknologi AI,Samsung hadirkan smartphone canggih untuk mengubah kehidupan para penggunanya.

Fitur Andalan Samsung Galaxy S20 series

Konektivitas Jaringan 5G Galaxy 20
Era baru inovasi mobile dimulai sejak hadirnya koneksi jaringan 5G, untuk memanfaatkan konektivitas generasi terbaru ini, setiap seri lini Galaxy S20 series seperti Galaxy S20, Galaxy S20+, dan Galaxy S20 Ultra juga dilengkapi dengan teknologi 5G teranyar.

Galaxy S20+ dan Galaxy S20 Ultra jadi smartphone pertama yang dapat mendukung spektrum jaringan sub-6 dan mmWave. Sedangkan Galaxy S20 mendukung spektrum jaringan sub- 6. Ketiga seri Galaxy S20 dapat beroperasi di jaringan 5G non-standalone (NSA) dan standalone (SA).
 
Kamera Details in Stunning Clarity
Kamera merupakan fitur terpenting dari smartphone terbaru, untuk hasil foto maksimal, Galaxy S20 series menggunakan sistem kamera terbaru yang ditenagai oleh AI dan sensor terbesar dari Samsung.

Dengan image sensor lebih besar, resolusi kamera ditingkatkan untuk menghasilkan foto yang lebih detail dan fleksibilitas menyunting (editing), memotong (cropping), dan memperbesar tampilan (zooming).

Sensor Kamera 108MP
Galaxy S20 dan Galaxy S20+ dibenamkan kamera 64MP, sedangkan Galaxy S20 Ultra dibenamkan kamera 108MP. Keuntungan lainnya menggunakan image sensor yang lebih besar ialah, kamera menangkap cahaya lebih banyak, agar kualitas gambar yang lebih kaya dalam keadaan low light.


 
Nona-binning
Galaxy S20 Ultra menawarkan pengalaman yang lebih hebat lagi dengan kemampuan yang dapat mengubah penggunaan mode resolusi tinggi 108MP dan mode 12MP secara dinamis, berkat teknologi nona-binning yang mengombinasikan sembilan pixel menjadi satu pada level sensor.
 
Space Zoom 100x
Teknologi Space Zoom dari Galaxy S20 series menggunakan kombinasi Hybrid Optic Zoom dan Super Resolution Zoom, serta digital zoom berbasis AI, jadi bisa melakukan foto zoom dari jarak jauh.
 
Kemampuan zooming hingga 30X zoom bisa digunakan pada Galaxy S20 dan S20+, sedangkan Galaxy S20Ultra menggunakan inovasi lensa lipat berbasis AI dan multi-image processing untuk pengalaman Super Resolution Zoom hingga 100X dengan tampilan yang lebih jelas.
 
Fitur Single Take
Fitur Single Take memungkinkan kita untuk merekam momen penting dengan cepat dan mudah. Berkat kamera berteknologi AI, Galaxy S20 dapat menangkap beberapa foto dan video dengan sekali sentuh namun berbagai ekposure seperti Live focus, cropped, Ultra Wide dan lainnya untuk memastikan Anda menangkap momen pada kondisi terbaik.


 
Rekam Video 8K
Galaxy S20 menawarkan pengguna untuk merekam video dalam resolusi 8K, sehingga pengguna dapat mengabadikan dunia dengan warna dan kualitas yang sebenarnya.Hasil rekam video dapat di screenshot untuk hasil foto beresolusi tinggi. Bahkan video yang dalam keadaan terguncang akan terlihat diambil menggunakan action cam, berkat fitur Super Steady, anti-rolling stabilization dan AI motion analysis.
 
Music Dengan Bixby
Menikmati lagu dengan soundtrack khusus yang diformulasikan berdasarkan rutinitas juga bisa dilakukan berkat integrasi antara Spotify dan Bixby Routines. Dengan fitur Music Share, musaik juga bisa diperluas melalui koneksi Bluetooth di sistem audio mobil/speaker.

Video Chat on Google Duo
Melakukan Video chat lebih mudah dengan Galaxy S20 melalui integrasi mendalam dengan Google Duo, dari menu dialer, pengguna dapat memilih fitur Duo untuk memulai video call dalam kualitas FHD untuk pertama kalinya. Dengan fitur wide lens seluruh keluarga dapat tampil satu layar dan lakukan panggilan hingga 8 orang sekaligus.



Youtube on 5G
Samsung bekerja sama dengan YouTube, sehingga Anda dapat langsung mengunggah video 8K – dan dengan integrasi kapabilitas 5G, rasakan pengalaman mengunggah ultra-cepat.

Entertainment
Netflix dan Samsung bekerja sama menggandeng directors terkenal untuk membuat konten bonus menggunakan Galaxy S20 untuk para pengguna Samsung. Selain itu, Anda juga dapat mencari dan memutar program Netflix terbaik di kelasnya melalui peningkatan integrasi pada perangkat Galaxy. Hal ini memungkinkan Anda untuk mencari konten dan aksesibilitas melalui Samsung Daily, Bixby, dan Finder.

Gaming
Seri Galaxy S20 membawa pengalaman mobile gaming ke tahap berikutnya. Dengan layar 120Hz, pengguna dapat merasakan pengalaman gaming yang smooth. Microsoft, yang merupakan partner Samsung, akan meluncurkan gim popular Forza Street yang di Galaxy Store, yang juga menandakan pertama kalinya gim ini dibawa ke versi mobile. Gaming di S20 makin nyaman dengan dukungan prosesor yang cepat, RAM 12 GB, audio AKG dan game booster.



Samsung KNOX Security
Perangkat yang paling aman dari Samsung, Galaxy S20, diproteksi oleh Knox – pemimpin di industri platform mobile security, melindungi perangkat mulai dari level chip hingga level software. Galaxy S20 juga dilengkapi dengan prosesor keamanan terbaru yang diciptakan untuk melindungi chip dari serangan berbasis hardware.

Fast Charging
Ditenagai dengan baterai yang besar dan pintar, lini Galaxy S20 hadir dengan fast charger 25W, sedangkan Galaxy S20 Ultra mendukung 45W Super Fast charging dan semuanya dilengkapi dengan storage yang besar (128GB untuk Galaxy S20; 128GB dan 512GB untuk Galaxy S20+ dan Galaxy S20 Ultra).
 
ONE UI 2
Dengan Galaxy S20, Anda dapat menikmati pengalaman yang paling intuitif, simpel, dan bersih pada perangkat Samsung melalui One UI 2. Anda juga dapat menggunakan Galaxy S20 untuk mengontrol rumah pintar Anda dengan SmartThings, mencapai target kesehatan dan kebugaran dengan Samsung Health hingga transaksi on the go dengan Samsung Pay.



Samsung DEX Galaxy S20
Salah satu benefit yang bisa dinikmati oleh pengguna produk Samsung, terutama lini flagship seperti Galaxy S20 Series, adalah Samsung DEX yang memungkinkan kita merasakan pengalaman penggunaan layaknya PC/desktop, hanya dengan menghubungkan smartphone Samsung Anda ke monitor. Ya, pada Galaxy S20 Series, fungsi DeX sudah tersedia secara built-in.

Sambungkan Galaxy Anda ke monitor atau TV untuk menampilkannya di layar besar. Dan kini, hanya dengan kabel USB, buka fitur-fitur ponsel Anda di PC dan Mac melalui Samsung DeX. Dengan Samsung DeX, beberapa pekerjaan akan terasa lebih mudah dan nyaman untuk dilakukan. Misalnya mengerjakan tugas dengan Microsoft Word/Excel, membuat dan menampilkan presentasi, mengetik dengan keyboard dan mouse, membaca dan membalas email hingga memindahkan file.

Leave a Comment