Fitur Android P Bisa Mengubah Smartphone Menjadi Keyboard atau Mouse PC

ArenaLTE.com - Tanggal peluncuran Andoid P sebagai versi terbaru dari sistem operasi robot hijau ini kian mendekati waktunya. Seiring dengan hal itu pun banyak rumor yang berdatangan, salah satunya adalah fitur baru yang dihadirkan Google dalam Android P. Dalam sebuah bocoran informasi terbaru, disebutkan bahwa OS ini akan hadir dengan fitur yang mampu mengubah smartphone menjadi keyboard maupun mouse untuk PC dengan konektivitas Bluetooth.
 
Smartphone yang telah mengadopsi Android P nantinya akan bisa menjadi perangkat Bluetooth HID, sehingga akan bisa digunakan sebagai perangkat eksternal PC. Fitur ini juga dikabarkan sebenarnya telah diajukan sejak 2014 lalu, saat anggota forum CodeAurora Qualcomm mengirimkan sebuah patch untuk Bluetooth HID kepada perusahaan.
 
Langkah selanjutnya, patch dikembangkan pada Desember 2016 yang bisa digunakan untuk mengubah perangkat berfungsi lain. Namun sayangnya, patch tersebut masih dinonaktifkan hingga saat ini. Tetapi di Android P yang akan segera rilis ini, patch kabarnya akan diaktifkan oleh pengembang sebagai komitmen perkembangan fitur sistem operasi.
 
Di dalam patch tersebut ditanamkan API yang telah diungkapkan baru sesuai dengan versi OS saat ini. Melalui API tersebut, pengembang bisa membuat aplikasi untuk mengubah smartphone menjadi keyboard maupun mouse untuk PC pada perangkat yang menjalankan Android P.
 
Kemungkinan besar yang bisa menjalankan fitur ini sendiri adalah Google Pixel dan Pixel XL, sebagai smartphone yang secara resmi dikeluarkan oleh Google sendiri. Namun sayangnya, hingga saat ini belum bisa dipastikan apakah fitur ini akan menjadi nyata atau hanya sebuah rumor saja. Meskipun patch tersebut diyakinkan para pengembang OS adalah benar adanya.

Leave a Comment