Video Render iPhone 2019 Mengungkap Desain Dan Letak Kamera Yang Aneh

ArenaLTE.com - Seri iPhone 2019 terbaru disebut-sebut tengah masuk dalam tahap pengembangan serta uji validasi teknik. Hal ini mengindikasikan bahwa iPhone baru akan segera hadir di pasar. Bahkan, bocoran prototipe terbaru iPhone mulai terungkap, beberapa sumber informasi menyebutkan sedikit tentang konsep desain dari iPhone XL yang menjadi produk baru Apple di tahun ini.

Bocoran informasi tersebut datang dari KingCompare dan Steve Hemmerstoffer yang sedikit menginformasikan tentang desain iPhone 2019. Seri terbaru iPhone ini, diungkapkan adalah produk prototipe, sehingga ada kemungkinan kehadirannya bisa sama atau sedikit berbeda dari produk yang akan diluncurkan ke pasar nantinya.

Dalam sebuah video yang dirender oleh sumber informasi, disebutkan bahwa Apple akan menggunakan takik atau desain layar poni yang jauh lebih kecil dari seri keluarga iPhone X sebelumnya. Hal ini disebutkan sumber informasi bahwa Apple menggunakan speaker in-ear dan teknologi layar terbaru untuk bisa sepadan dengan luas layar. iPhone 2019 juga disebutkan menggunakan desain bezeless.

Namun sayangnya, meski desain depan atau layar iPhone 2019 lebih terlihat modern dari sebelumnya. Seri ini disebut tidak menarik dari sisi desain belakang, karena perangkat memilik modul kamera yang kurang sedap dipandang dan berbeda dari desain sebelumnya. Apple menggunakan modul kamera horizontal, tetapi berbeda dengan desain iPhone 7 Plus maupun iPhone 8 Plus yang sedikit lebih indah namun aneh di seri iPhone 2019.

Letak kamera tersebut tepat berada di atas tengah bodi belakang iPhone, disertai dengan penempatan LED flash yang didesain berbentuk ring. Pun demikian, sumber informasi menjelaskan bahwa smartphone ini bisa kemungkinan berbeda dengan yang ada di pasar, karena besar kemungkinan desian ini hanya sebuah konsep yang bisa diubah.

Pun demikian, laman informasi menerangkan bahwa hal yang pasti adalah konektor yang digunakan Apple untuk iPhone 2019 ini. Perusahaan asal Cupertino ini menggunakan konektor USB Lightning atau semacam USB Type C yang lebih modern. Desain ini pun belum dijelaskan apakah akan digunakan untuk iPhone XL yang menjadi produk baru Apple 2019 ini atau menggunakan label iPhone XL Max, seperti sebelumnya.

Leave a Comment