Oppo R9S, Ponsel Pertama dengan Dukungan Sensor Kamera Sony IMX398 Terbaru

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Produsen ponsel asal China, Oppo, kian terus menghadirkan banyak varian ponsel kamera terbaik. Setelah menghadirkan Oppo F1 Selfie belum lama ini, namun kini produsen sudah dikabarkan telah menyiapkan produk terbarunya. Beberapa sumber informasi menyebutkan bahwa produsen tengah menghadirkan seri Oppo R9S yang akan diumumkan pada Oktober.

Memang belum ada kabar yang menyebutkan Oppo R9S akan di pasarkan secara global atau tidak. Namun pada beberapa media elektronik, bahkan sempat tayang pada salah satu saluran TV China produsen menyebutkan produk ini akan resmi diumumkan pada 19 Oktober, sesuai dengan undangan yang telah disebarkan perusahaan di negeri China.

Oppo R9S yang sudah terungkap disebutkan akan hadir dengan dukungan dapur padu prosesor Qualcomm Snapdragon 625, serta sistem memori RAM kapasitas 4GB. Sedangkan untuk penyimpanannya hadir kapasitas besar 64GB, serta sokongan baterai 3.010 mAh. Lebih besar dibandingkan seri sebelumnya Oppo R9 yang membawa baterai kapasitas 2.580mAh.

Oppo-R9s

Selain spesifikasi dapur pacu yang mumpuni, seri ini disebutkan akan membawa kamera yang cukup besar. Oppo R9S digadangkan akan membawa resolusi 16MP untuk bagian utama, serta bukaan lensa yang mencapai nilai F/1.7 untuk mendapatkan cahaya lebih banyak.

Baca :
OPPO Siapkan Perangkat Untuk Bertarung di Akhir Tahun
OPPO Resmikan Service Center Terbesar di Jawa Timur



Mungkin bisa dibilang kamera 16MP adalah kamera yang tidak begitu mengejutkan, namun perlu Anda ketahui bahwa Oppo R9S adalah ponsel pertama yang menggunakan sensor kamera Sony IMX398 baru. Dan tentunya membawa nama Sony yang sudah piawai soal kamera, tentu Oppo R9S ini tidak bisa lagi Anda pandang sebelah mata terutama untuk fotografi mobile.

Seperti yang kami ungkapkan diatas, memang belum bisa dipastikan apakah Oppo R9S akan di pasarkan secara global. Namun kabarnya, produk ini hanya akan mendarat untuk wilayah pasar Asia dan Eropa saja, namun untuk wilayah Eropa kabarnya produk ini akan hadir dengan bodi Full Metal. Tetapi sayangnya, belum ada bocoran harga Oppo R9S yang akan diberikan produsen.

Leave a Comment