LG G7 ThinQ Akhirnya Nongol Dengan Layar Poni 6,1 Inci

ArenaLTE.com - LG akhirnya merilis flagship 2018 mereka yang dijuluki LG G7 ThinQ. Seri anyar ini secara resmi mengusung nama yang tergolong nyeleneh yakni menambahkan embel-embel 'ThinQ' pada keluarga G series.  

Secara tampilan, LG G7 ini juga mengikuti trend yang dibangun oleh iPhone X yakni menempelkan poni pada bagian dahi ponsel. Pada layar seluas 6,1 inci, ponsel ini mengandalkan rasio 19.5:9 dengan resolusi 3120x1440 piksel. Panel full vision ala LG ini sekarang dikelilingi bezel yang lebih tipis dari sebelumnya.

Lebih jauh, smartphone ini masih memakai teknologi LCD, jadi bukan OLED seperti yang dipakai sebagian besar flagship lain. Tapi sang vendor memboyong M+ panel yang memakai pengaturan RGBW dengan tambahan piksel ekstra demi meningkatkan kontras dan memancarkan kecerahan hingga 1000 nits. Layar ini dilindungi Gorilla Glass 5.

Dan untuk poni atau notch, LG menyebutnya sebagai second screen versi baru. LG juga menampoilkan tombol asisten di samping poni yang memiliki hubungan erat dengan Google Assistant.

Seri ini tetap menjaga pendekatan desain kaca ganda di bagian depan dan belakang yang dibungkus Gorilla Glass 5. Dengan bingkai aluminium serta keseluruhan bodi yang sudah mendapat sertifikasi IP68 dan MIL-STD-810G.

Smartphone ini menempatkan baterai berkapasitas 3000mAh di dalam tubuhnya, juga terdapat port USB Type-C yang mendukung pengecasan cepat Quick Charge 3.0.

Untuk dapur pacunya, LG menanamkan chipset ganas Snapdragon 845 yang ditandem dengan RAM 6GB serta memori internal 128GB. Dukungan konektivitas termasuk LTE-A, 3-Band carrier aggregation, Cat.16/13 (1Gbps/150Mbps) Wi-Fi a/b/g/n/ac, GPS, Bluetooth 5.0 dan dual SIM support.

Buat fotografi, LG G6 ThinQ mematri sensor 16MP dengan 71 derajat field of view dan sensor pendamping yang punya lensa super wide 107 derajat. Kamera ini juga disokong dengan aperture f/1.6, OIS, phase detection dan laser autofocus.

Kamera utamanya dilengkapi dengan piranti lunak dengan teknologi kecerdasan buatan untuk memotret dalam kondisi low light. Sementara kamera kedua membantu dengan informasi kedalaman.

Di sektor kamera depan, LG G7 ThinQ dibenami dengan sebuah sensor berkekuatan 8MP, f/1.9 serta memiliki lensa 90 derajat untuk selfie grup yang lebih maksimal.

Multimedianya pun tak kalah menggiurkan karena LG membenamkan Boom Box stereo speaker setup dengan DTS-X. Hasilnya adalah seri ini bisa mensimulasikan 7.1 surround sound.

LG G7 ThinQ akan hadir dengan Android Oreo dan dilengkapi AI Pack 2.0 besutan LG. Tapi tenang saja, LG sudah menjamin jika seri ini akan mendapat update Android P. Sayangnya, LG belum merilis harga perangkat ini.

Leave a Comment