ArenaLTE.com - Makin seru saja persaingan smartphone kamera. Setelah Redmi, Vivo dan Oppo merilis lini produk dengan kamera 48 Mpix, kini giliran Nokia tak mau ketinggalan. HMD Global, selaku pemegang brand Nokia saat ini, awal April ini resmi merilis Nokia X71 di pasar Taiwan.
Sebelumnya rencana kemunculan seri ini sudah banyak dibicarakan. Termasuk spekulasi fitur dan spesifikasi yang bakal diusung. Juga spekulasi kode seri yang bakal disematkan. Sempat disebut-sebut sebagai Nokia 6.2, ada lagi yang yakin namanya adalah X71.
Kemunculannya secara resmi di Taiwan ini, menghapus semua spekulasi itu. HMD Global memperkenalkannya sebagai Nokia X71. Dan, ini yang lumayan surprised, seri baru ini dilengkapi kamera (utama) 48 Mpix. Sama dengan yang dimiliki Redmi Note 7, Vivo V15 Pro dan Oppo F11 Pro.
Kalau dulu Nokia bisa dengan percaya diri tampil dengan kekhasan desain dan mampu menjadi trend-setter. Kini Nokia yang harus mengikuti tren kekinian. X71 adalah smartphone Nokia pertama yang mengadopsi punch-hole –lubang kamera depan yang ditempatkan di pojok atas layar tanpa notch. Tampilannya, tak jauh beda dengan smartphone android mutakhir pada umumnya.
X71 sepertinya menekankan kekuatan kamera. Di belakang disematkan triple kamera. Satu berukuran 48 Mpix, ditambah dengan kamera 8 Mpix untuk sudut lebar, dan kamera 5 Mpix untuk kedalaman (dimensi). Dan Nokia kembali menggandeng Carl-Zeiss untuk lensanya. Yang unik, lampu flash ditempatkan di samping kamera –tidak digabung dalam ruang lubang kamera.
Layar full view-nya berukuran 6.39 inchi, dan sudah FHD+. Cukup luas dengan rasio layar terhadap body mencapai 93%. Di sudut kiri atas layar, ditempatkan punch hole untuk kamera selfie sebesar 16 Mpix. Di dalam bodynya, tertanam SoC kelas menengah dari Qualcomm, Snapdragon 660. Didukung dengan memori 6 GB RAM dan 128 GB ROM, yang bisa diperluas dengan memori eksternal MicroSD hingga 256 GB.
Nokia X71 adalah bagian dari program Android One. Dijalankan dengan Android 9.0 Pie sebagai sistem operasinya. Untuk catu daya, dipasangkan baterai 3.500 mAh, dengan sistem pengisian ulang cepat –termasuk melengkapinya dengan charger unit 18 W.
Ketika diluncurkan di Taiwan, Nokia X71 dipasangi harga 11.900 Dolar Taiwan, atau sekitar IDR5.5 juta. Hmm, harga yang lumayan tinggi untuk sebuah smartphone menengah. Apalagi bila dibandingkan dengan para competitor yang bergerak di angka 4 jutaan.
Untuk sementara ini, Nokia X71 hanya dipasarkan di Taiwan. Namun HMD Global meyakinkan bahwa seri baru mereka ini akan segera rilis di pasar global juga. Hanya saja, ada kemungkinan namanya bukan X71, tetapi Nokia 8.1 Plus.