4 Keunggulan Samsung Galaxy A8 dan A8+

Samsung-Galaxy-A8-(2018)
ArenaLTE.com - Samsung Electronics Indonesia secara resmi meluncurkan Samsung Galaxy A8 dan A8+ di Indonesia. Dengan mengadaptasi keunggulan Infinity Display dikemas dengan desain premium berlapis kaca dan metal, Galaxy A8 dan A8+ menjadi smartphone yang stylish, praktis dan nyaman yang mendukung gaya hidup mereka yang selalu ingin maju dan meraih kesuksesan.
 
Ketika meluncurkan dua smartphone terbarunya ini, Jo Semidang, Corporate Marketing Director Samsung Electronics Indonesia menjelaskan bahwa desain premium pada Samsung Galaxy A8 dan A8+ untuk mendukung citra diri yang lebih mapan dan premium. Smartphone ini memang diperuntukkan bagi generasi millenial yang sedang mengejar kesuksesan karirnya.
 
Seri terbaru keluarga Galaxy Seri A ini membawa berbagai keunggulan ponsel Galaxy kelas premium yaitu disain yang premium, Infinity Display, teknologi kamera terbaik melalui Dual Front Camera dengan Live Focus, aperture F1.7, Bixby Vision, teknologi keamanan finger print dan face recognition, serta IP68 yang membuat pengguna nyaman menggunakan dalam kondisi basah maupun kering. 

Samsung-Galaxy-A8-(2018)

Infinity display dengan aspek rasio layar 18,5:9
 
Samsung Galaxy A8 menghadirkan Infinity Display untuk memberikan keleluasaan bagi penggunanya dalam mencari inspirasi dan menikmati konten hiburan dengan desain ramping yang membuatnya nyaman dalam genggaman satu tangan.
 
Dengan FHD+ Super AMOLED Infinity Display sebesar 5,6 inci (A8) dan 6 inci (A8+), pengguna dapat lebih leluasa untuk melihat lebih banyak konten tanpa perlu banyak melakukan scrolling. 

Samsung-Galaxy-A8-(2018)
 
Dual Front Camera dan Live Focus
 
Samsung Galaxy A8 dan A8+ hadir dengan Dual Front Camera berkapasitas 16MP + 8MP F1.9 dan kamera belakang berkapasitas 16MP F1.7 yang memungkinkan kita untuk bisa mendapatkan hasil foto maksimal.
 
Dua kamera depan ini terdiri dari 2 kamera terpisah dan fitur Live Focus memungkinkan kita untuk memilih hasil foto yang kita inginkan; apakah close-up selfie dengan latar buram ataupun potret diri dengan latar belakang yang jernih dan tajam. 
 
Dari pagi hingga malam, kita tetap bisa menghasilkan foto yang tajam karena kamera pada Galaxy A8 dan A8+ memiliki aperture F1.7 yang mampu menangkap hasil yang baik walau dalam kondisi minim cahaya .
 
Dilengkapi pula dengan fitur Video Digital Image Stabilization ( vDIS), memungkinkan hasil rekaman video menjadi lebih stabil dan jelas bahkan saat sedang merekam dalam keadaan bergerak. 

Samsung-Galaxy-A8-(2018)

Bixby, fitur pintar Galaxy sebagai asisten pribadi
 
Dilengkapi dengan fitur terbaru dari smartphone Galaxy kelas premium, Galaxy A8|A8+ hadir dengan fitur Bixby Vision. Bixby Vision membantu kita lebih produktif dengan memberikan referensi terdekat atas hasil gambar kamera. Dengan demikian, kita dapat mempersingkat waktu saat mencari informasi yang kita butuhkan di dunia maya dan membuat kita lebih efektif dalam waktu yang juga sangat terbatas.
 
Selain memberi referensi dalam bentuk gambar, Bixby Vision juga dapat membantu pengguna menerjemahkan hingga 56 bahasa tanpa perlu lagi repot untuk mengetik ulang serangkaian kata yang ingin diterjemahkan. Cukup mengambil foto tulisan tersebut dan memilih menu text kemudian Bixby akan menerjemahkan kalimat tersebut untuk kita. Dengan fitur translate ini, perjalanan ke banyak negara tak lagi perlu khawatir tersesat atau tak mengerti instruksi yang ada. 

Samsung-Galaxy-A8-(2018)
 
Aman dan mudah, tak khawatir air dan debu
 
Untuk keamanan penggunanya, Galaxy A8 dan A8+ juga diilengkapi fitur keamanan premium, yaitu finger print dan face recognition. Sedangkan untuk daya tahannya di berbagai kondisi, Galaxy A8 dan A8+ menggunakan teknologi bersertifikat IP68. Teknologi ini memungkinkan Galaxy A8 dan A8+ tetap bisa memberikan performa kerja yang optimal dalam kondisi apapun karena memiliki daya tahan yang baik terhadap air dan debu.  

Samsung-Galaxy-A8-(2018)

Harga Samsung Galaxy A8 Dan A8+

“Keunggulan dalam Galaxy A8 dan A8+ dapat menjawab kebutuhan kita dan membuat kita bisa keep up with trend dan membuat kita bisa selalu meraih kesuksesan dan hidup yang lebih mapan. ” ujar Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia, menutup penjelasannya mengenai keunggulan dari Galaxy A8 dan A8+.

Untuk Samsung Galaxy A8 akan dijual dengan harga IDR6.499.000 sedangkan untuh harga Samsung GAlaxy A8+ akan dibanderol IDR8.099.000. Dalam paket penjualan juga disediakan berbagai bonus menarik seperti headset JBL dan Samsung Gear Fit2 yang bernilai sekitar IDR2 jutaan.

Samsung-Galaxy-A8-(2018)

Leave a Comment