ArenaLTE.com - Pernah hadir di pasar smartphone Indonesia, Coolpad memang sudah tidak terdengar lagi dalam beberapa tahun terakhir.

Bukan hanya di Indonesia, vendor asal Tiongkok ini juga tidak terlalu agresif di pasar smartphone negara-negara lainnya. Penetrasinya kalah jauh dibandingkan brand smartphone asal Tiongok lainnya.

Meskipun demikian, Coolpad tetap hadirkan smartphone terbaru mereka yaitu seri Coolpad Cool 3 plus yang rencananya akan meluncur pada akhir Juni ini di pasar India.

Pasar India masih menjadi sasaran utama peluncuran smartphone terbaru Coolpad ini, bahkan sebelumnya seri Coolpad Cool 3 juga telah meluncur di India pada awal tahun ini.

Spesifikasi Coolpad Cool 3
Seri pendahulunya Coolpad Cool 3 merupakan smartphone dengan desain kekinian layar full berponi tetesan air yang memiliki bezel tipis dengan dagu yang juga tipis di area bawah.

Dibanderol harga Rs.5.999 atau sekitar IDR1,1jutaan, Coolpad Cool 3 memiliki bentang layar LCD 5,71 inci dengan resolusi layar 1520 x 720 piksel.

Untuk dapur pacunya, Coolpad Cool 3 ditenagai oleh prosesor octa-core entry-level dari Unisoc, yang sebelumnya dikenal sebagai Spreadtrum. Di dorong dengan RAM 2GB dan memori penyimpanan internal 16GB yang masih bisa ditambah dengan slot memori eksternal microSD.

Coolpad-Cool-3-Plus
 
Sedangkan untuk konfigurasi dual kamera yang dimilikinya, Coolpad Cool 3 hadir dengan sensor kamera utama 8 MP dan sensor kamera kedua untuk kedalaman 0,3 MP. Di bagian depan, tersedia kamera selfie 5 MP untuk foto diri dan panggilan video.
 
Tidak ketinggalan Coolpad Cool 3 dilengkapi dengan sensor sidik jari yang dipasang di belakang untuk keamanan tambahan. Dan sudah menggunakan sistem operasi Android 9.0 Pie terbaru yang merupakan versi Android paling stabil saat ini.
 
Sudah mendukung jaringan 4G LTE, Coolpad Cool 3 juga dilengkapi dengan fitur konektifitas lainnya seperti Dual SIM, 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth 4.1, dan GPS + GLONASS, dan ditenagai oleh baterai dengan kapasitas 3.000 mAh.

Sebagai versi lanjutan, Coolpad Cool 3 Plus sudah tentu akan hadir dengan berbagai fitur upgrade dengan spesifikasi yang lebih tinggi. Bukan mustahil banderol harga yang disandangnya pun juga akan sedikit lebih mahal.

Namun sepertinya tahun ini persaingan akan lebih berat, karena Coolpad Cool 3 Plus harus bersaing dengan seri smartphone terbaru kelas menegah lainnya seperti Xiaomi, Redmi, Realme dan lain sebagainya.