7 Kelebihan Layanan Menelepon Via VoLTE yang Perlu Kamu Ketahui

ArenaLTE.com -  "Halooo... sorry suaranya tidak jelas keputus-putus nih, ganti ke telepon biasa aja ya!" Kejadian ini sering penulis alami ketika menelepon rekan menggunakan layanan pesan instant yang memiliki fitur voice call seperti WhatsApp, BBM, atau Skype. Akhirnya kembali ke layanan voice call biasa yang tentunya memiliki tarif lebih mahal. Walaupun gratis, menelepon di jalur data internet (VoIP) masih belum menyenangkan. Karena kedua belah pihak harus sama-sama memiliki koneksi data yang bagus. Jika tidak, nasibnya seperti di atas. Nah, sekarang ada alternatif baru layanan VoLTE yang diklaim memiliki sejumlah kelebihan dibanding pendahulunya.

Layanan VoLTE (Voice over LTE) digadang-gadang menjadi senjata utama 4G LTE operator di masa mendatang selain layanan data. Beberapa operator Indonesia telah melakukan uji coba VoLTE. Bahkan Smartfren terlihat begitu berambisi menggeber layanan ini dengan ingin menjadi yang pertama menggelar VoLTE secara komersil. Apa yang menarik dari VoLTE? Mengapa operator terlihat begitu antusias dengan layanan baru ini? Mari kita kupas apa saja kelebihan layanan VoLTE

1. Jalur Khusus Layanan VoLTE


Aplikasi atau layanan yang memanfaatkan koneksi internet biasanya menggunakan jalur umum (default bearer) sehingga kualitasnya seringkali terpengaruh karena banyaknya layanan yang diakses. Berdasarkan informasi dari Sukaca Purwokardjono, Division Head Smartphone Business PT Smartfren, layanan VoLTE menggunakan jalur khusus (dedicated bearer) sehingga memungkinkan layanan bekerja dengan lebih lancar. Keuntungan menggunakan jalur khusus ini adalah dapat memisahkan traffic VoLTE dengan penggunaan data lainnya.

Layanan VoLTE juga didukung dengan QoS (Quality of Services) yang tinggi sehingga menjadikan packets VoLTE sebagai prioritas dan menjamin kualitas tinggi. Hal inilah yang membedakan antara VoLTE dengan layanan VoIP lainnya. Ia menganalogikan dengan jalur busway yang steril sehingga perjalanan lancar tidak mengalami macet. Penggunaan jalur khusus ini juga membuat kualitasnya bagus tidak mengalami gangguan berarti sebagaimana sering dialami saat menelepon dengan VoIP.

2. HD Voice (Wideband Audio)


Sebagai informasi, batas pendengaran manusia normal secara teknis adalah 20 Hz - 20.000 Hz. Sedangkan batas output telepon tradisional adalah 30 Hz - 3.000 Hz. Nah, batas output VoLTE adalah 50 Hz - 7.000 Mhz. Dengan kualitas yang lebih tinggi tersebut, kita akan merasakan kualitas suara yang superior dengan background noise sangat kecil dibandingkan telepon tradisional.

Dari pengujian yang penulis lakukan di media workshop yang diadakan Smartfren di Jakarta (17/2/2016), suara saat menelepon memang sangat jernih tidak berisik. Asyiknya, teknologi VoLTE memiliki sistem yang bisa mengurangi suara berisi pada latar belakang (reduce background noise). Sehingga meski menelepon di restoran atau pinggir jalan yang ramai, suara yang keluar dan diterima oleh lawan bicara akan tetap jernih tanpa harus berteriak atau bersuara keras.

3. Call Setup yang Cepat


Dari demo yang dilakukan oleh Smartfren, terlihat call setup (proses pengguna melakukan dial hingga terhubung ke lawan bicara) sangat cepat hanya dalam hitungan detik. Dari komparasi, rata-rata call setup melalui VoLTE membutuhkan waktu sekitar 2 detik dibanding melakukan panggilan voice secara konvensional yang membutuhkan setidaknya 8 detik. Hal ini karena VoLTE didukung oleh arsitektur IMS (IP Multimedia Subsystem) yang canggih dan memungkinkan operator untuk mengurangi ketergantungan pada jaringan circuit-switched. Berbeda dengan panggilan seluler non VoLTE yang selalu harus turun dulu ke jaringan 2G jika ingin melakukan panggilan, VoLTE tidak akan turun ke 2G karena memang hanya berjalan di jalur 4G LTE.

VoLTE SmartfrenBaca juga: Tahun 2020 Pendapatan Layanan VoLTE Global Capai USD 120 Miliar

4. Penggunaan Voice dan Data Bisa Dilakukan Bersamaan


Jika melakukan panggilan telepon konvensional dari smartphone, maka sebenarnya layanan data secara otomatis akan berhenti sejenak. Kemudian akan menyambung lagi begitu panggilan telepon selesai. Hal ini akan mengganggu jika di saat yang bersamaan pengguna sedang download file karena bisa gagal. Namun layanan VoLTE memungkinkan panggilan telepon (voice call) bisa dilakukan secara bersamaan dengan akses data.

5. Video Call yang Stabil 


Salah satu fitur yang diunggulkan di masa-masa awal 3G beberapa tahun silam adalah video call. Namun rupanya layanan ini gagal menarik minat pengguna karena user experience yang jelek. Kualitas gambar dan suaranya tidak bagus dan pada waktu itu, hanya sedikit ponsel yang mendukung kamera depan untuk video call. Setelah itu, beberapa perusahaan membuat layanan video call dalam bentuk aplikasi seperti Skype dan FaceTime.

Kini video call disempurnakan lagi melalui layanan VoLTE sehingga bisa dilakukan secara mulus. Pengguna bahkan bisa berganti mode menjadi voice saja, video broadcast, dan berpindah lagi menjadi video call hanya dengan menyentuh menu yang tersedia tanpa perlu memutuskan sambungan telepon.

6. Tanpa Memerlukan Aplikasi Tambahan


Saat ini sudah ada beberapa layanan video call yang cukup populer seperti Skype milik Microsoft dan FaceTime milik Apple. Namun layanan seperti Skype membutuhkan instalasi dan pengelolaan account terlebih dulu sebelum bisa diakses. Begitupun dengan FaceTime yang hanya terbatas sesama pengguna Apple saja. Sedangkan VoLTE terintegrasi dengan fitur phone call yang ada di ponsel.

Jika ponsel dan kartu SIM sudah mendukung VoLTE dan jaringannya juga berada di 4G LTE, maka pengguna bisa menikmati layanan ini. Kendalanya adalah, tidak semua smartphone memiliki chipset yang mendukung voLTE. Bahkan, sampai sekarang baru chipset besutan Qualcomm saja yang mendukung layanan ini.

7. Tarif Tidak Mengurangi Kuota Data


Banyak yang beranggapan, karena VoLTE menggunakan jalur data 4G LTE, maka saat melakukan panggilan telepon akan mengurangi kuota data. Sebagaimana yang terjadi saat melakukan panggilan via WhatsApp, Skype dan layanan VoIP lainnya. Ternyata tidak demikian. Informasi yang diberikan oleh Smartfren menyebutkan VoLTE akan mengikuti tarif voice. Hadirnya layanan VoLTE ini juga dimaksudkan agar pengguna kembali meningkatkan aktivitas panggilan telepon. Jadi meskipun pengguna melakukan video call sekalipun, tidak ada kuota data yang terbuang.

Ini tentu menjadi kelebihan sekaligus kekurangan. Mengingat banyak yang menggunakan panggilan via VoIP justru agar lebih menghemat biaya. Karena pengguna telah berlangganan paket data. Namun pihak Smartfren berdalih, mereka telah menyediakan paket yang memberikan panggilan Voice gratis hingga 1000 menit ke sesama pengguna Smartfren (on net) sehingga lebih hemat. Tentu saja ini bergantung pada kebijakan masing-masing operator.

Leave a Comment