ArenaLTE.com - Lagi, sebuah bocoran fitur terbaru dari Youtube kembali menguak dan telah ramai dibicarakan banyak media. Hal ini diketahui dari laporan sumber informasi yang meyebutkan bahwa versi terbaru dari aplikasi Youtube for Android (V.13) akan mendapatkan pembaharuan fitur, salah satunnya adalah kemampuan untuk mengatifkan tema gelap serta fitur pennyamaran (cognito).
Latar tema gelap memang sebenarnya bukan hal yang baru dalam sebuah aplikasi, hal ini juga sebelumnya telah lebih dulu datang untuk video streaming yang diakses melalui mesin browser. Namun yang cukup mengejutkan dan menjadi perbincangan hangat tersebut adalah fitur penelusuran menu riawayat dan privasi Youtube.
Melalui fitur penelusuran tersebut, pengguna bisa dengan mudah untuk melihat riwayat tontonan dan menelusurinya langsung. Ditambah lagi fitur terbaru lainnya yang akan didatangkan adalah kemampuan masuk dalam mode peyamaran, persis seperti halnya browser Google Chrome yang bisa membuka tabulasi dalam mode cognito.
Pembaharuan dalam aplikasi Youtube untuk Android lainnya sendiri kabarnya juga akan menghilangkan fitur otomatis pemutaran. Nantinya, pengguna tidak akan bisa secara otomatis lagi menikmati tayangan video selanjutnya jika tayangan yang ditonton berakhir. Pergantian dari ini kabarnya akan menjadi menu sendiri yang berarti tetap bisa dilakukan, namun secara manual oleh pengguna. Manfaatnya? Tentu untuk mengontol bandwith kuota layanan internet Anda.
Perubahan baru lainnya mencakup metode yang digunakan untuk menyingkirkan iklan yang diputar sebelum video Anda mulai streaming. Menu yang memberi Anda pilihan untuk menghilangkan iklan setelah lima detik dengan mengetuk kotak yang bertuliskan "Lewati Iklan" akan diganti dengan cara baru.
Metode baru ini akan memungkinkan pengguna untuk menggesek iklan komersial setelah lima detik, malakukan gesture dengan menggeser layar menjadi hal yang mengasyikan pengguna terlebih bagi mereka dengan jari berukuran besar yang tidak dapat menekan tombol skip.
Selain Mode Penyamaran, Aplikasi Youtube Android Akan Diperkaya Fitur Gesture
Artikel Menarik Lainnya:
- Berburu Konten Edukasi Di Youtube Dengan Smartphone
- YouTube Music dan YouTube Premium Resmi Hadir Di Indonesia, Ini Fitur Andalannya!
- Youtuber Waspada, Phisher Pasang Target Curi Akun Kalian
- Google Tambahkan Fitur Percepatan Pemutaran Baru Di Youtube
- Youtube Hadirkan Fitur Stories Untuk Pemilik Channel Dengan Subscribber Terbanyak