Samsung Galaxy Note 9 White Version Segera Hadir di Taiwan

ArenaLTE.com - Samsung baru saja mengumumkan bahwa white version dari Galaxy Note 9 akan segera dirilis di Taiwan pada 23 November. Dari foto bocoran yang beredar, Galaxy Note 9 white version ini menggunakan warna putih yang terlihat elegan dan atraktif. 

Seperti diketahui sorotan paling menonjol dari Galaxy note 9 adalah S Pen. Stylus yang punya fungsi Bluetooth ini memungkinkan penggunanya untuk memotret dari jarak jauh, menggeser gambar, memutar atau menghentikan video dan melakukan kustomisasi aplikasi. 



Dengan dukungan All Day Battery kapasitas 4.000mAh, Galaxy Note9 diyakini memiliki daya tahan  baterai lebih lama karena kinerja prosesor Exynos 9810 yang bekerja sangat cepat dan efisien. 

Samsung melengkapi Galaxy Note9 dengan sistem pendingin Water Carbon Cooling System yang dibenamkan untuk membantu fungsi prosesor bekerja di tingkat optimal sambil tetap dingin.
 
Produktivitas menjadi tanpa batas karena Galaxy Note9 juga menghadirkan pengalaman layaknya PC dengan menggunakan Samsung DeX. Cukup hubungkan smartphone dengan menggunakan adaptor HDMI3, Galaxy Note9 bisa menjadi desktop virtual dan bahkan berfungsi sebagai layar kedua yang berfungsi penuh.
 
Untuk kamera Galaxy Note9 memiliki teknologi Intelligent Camera, yang telah memaksimalkan AI untuk mengambil foto seperti profesional. Scene Optimizer mampu mengidentifikasi elemen foto, seperti scene dan subyek, dan mengklasifikasikannya secara otomatis menjadi satu hingga 20 kategori, serta mengoptimalkan secara otomatis berdasarkan kategori.

Kamera belakang (rear camera) Galaxy Note9 dilengkapi dengan Dual Aperture F1.5/F2.4, Super Speed Dual Pixel, HDR, Live Focus serta Super Slow-mo yang telah diperbarui dengan kemampuan memilih bagian yang diinginkan dalam video super slow-mo serta memilih durasi 2 atau 4 detik. Keunggulan merekam gambar pada kondisi rendah cahaya juga dimiliki kamera depan Galaxy Note9 dengan aperture F1.7.
 
Infinity Display adalah desain ciri khas Samsung, dan Galaxy Note9 memiliki layar edge-to-edge terbesar pada seri Galaxy Note. Layar Infinity Display 6.4-inch pada Galaxy Note9 dengan teknologi layar 3K (2960x1440) Quad HD+ Super AMOLED, memberikan pengalaman multimedia terbaik tanpa batas. 

Dengan kapasitas memori penyimpanan internal 128GB atau 512GB, serta kemampuan menambah memori dengan microSD hingga 512GB, pengguna Galaxy Note9 dapat menikmati kapasitas hingga 1TB untuk penyimpanan foto, video, aplikasi favorit, dokumen pekerjaan, dan lain sebagainya. Tidak perlu lagi mengorbankan foto ataupun video favorit untuk dihapus karena penyimpanan penuh.

Leave a Comment