Samsung Tampilkan Galaxy S9 dan S9 Plus Pada CES 2018 Dengan Dua Kamera

ArenaLTE.com - Pergantian tahun 2017 ke 2018 memang masih menyisakan waktu yang cukup lama. Pun demikian, informasi produk terbaru dari Samsung yang kabarnya akan hadir pada tahun depan ini sudah berseliweran deras. Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus kabarnya akan diperkenalkan perusahaan pada Januari 2018 mendatang bersamaan dengan pagelaran acara CES 2018.

Menurut laman venture beat, perusahaan asal Korea Selatan ini akan membawa dua produkk terbarunya tersebut di pagelaran elektronik dunia yang di gelar di Las Vegas, Amerika. Waktu yang diungkapkan lebih cepat dari perkiraan atau dari kehadiran produk yang biasa ditampilkan Samsung.

CES 2018 di Las Vegas bukan hanya akan dimanfaatkan Samsung untuk pengenalan produk terbarunya, namun peluncuran resmi di acara lainnya juga akan diikuti Samsung. Galaxy S9 dan S9 Plus diungkapkan akan tampil juga pada acara MWC 2018 yang berlangsung pada 26 Februari hingga 1 Maret 2018 mendatang tersebut.

Informasi seputar kehadiran produk ini sendiri sudah keluar dari bocoran nama produk yang kabarnya menggunakan nama kode Star 1 dan Star 2. Samsung Galaxu S9 dikabarkan akan menggunakan nomor model SM-G960 dan Galaxy S9 Plus menggunakan nomor model SM-G965.

Beberapa sumber informasi juga menyebutan spesifikasi yang akan dibawa dua produk ini, seperti halnya penggunaan layar Super AMOLED Infinity yang mirip dengan Galaxy S8 dan S8 Plus. Memiliki dimensi layar 5,8 inici dan 6,2 inci. Untuk persenjataan dapur pacunya, seri ini juga digadangkan membawa memori RAM dengan kapasitas 4GB dan 6GB.

Belum diinformasikan jelas mengenai kekuatan kamera yang akan dibawa Samsung pada Galaxy S9 dan S9 Plus. Namun, seperti pada seri sebelumnya kabar kamera ganda sudah melekat di dua produk ini hanya belum ada perihal besaran resolusi yang akan digunakan.

Leave a Comment