ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - PT Samsung Electronics Indonesia (PT SEIN) merilis Samsung Galaxy J3 untuk pasar Indonesia. Sang vendor mengklaim smartphone ini dirancang khusus buat kebutuhan konsumen muda di Tanah Air. Memahami permintaan pengguna dalam soal keamanan dan kenyamanan Samsung Galaxy J3 menyertakan aplikasi S-Bike dan Ultra Data Saving (UDS) dalam Galaxy J3. Seperti apa sih fiturnya?
Samsung menegaskan bahwa smartphone ini memang disiapkan buat keperluan konsumen anak muda di Indonesia. Yakni kalangan yang kerap berkendara menggunakan sepeda motor dan kalangan yang ingin memanfaatkan internet irit kuota. Keduanya bisa diakomodasi lewat fitur Ultra Data Saving (UDS) dan S-Bike dalam Samsung Galaxy J3.
Bekerjasama dengan Opera, Samsung melakukan survei yang menemukan bahwa 43% pengguna Android di Indonesia tidak dapat menggunakan internet sesuai kebutuhan karena terbatasnya paket data. Nah, berdasarkan data tersebut Samsung menghadirkan fitur Ultra Data Saving (UDS) menggandeng Opera.
“Di Indonesia, penghematan data menjadi hal yang penting bagi pengguna smartphone, terlebih bagi generasi muda yang memiliki kebiasaan terhubung dengan internet dalam setiap aktivitas yang dilakukan,” ujar Denny Galant, Head of Product Marketing IT & Mobile Samsung Electronics Indonesia dalam peluncuran Samsung Galaxy J3 di Jakarta baru-baru ini (6/2/2016).
“Bekerjasama dengan Opera, Samsung menghadirkan fitur Ultra Data Saving (UDS) untuk memberikan kenyamanan bagi pengguna yang dalam keseharian menggunakan layanan paket internet secara masif. Fitur UDS menghadirkan teknologi penghematan data yang unik. Bekerja dengan cara mengurangi konsumsi data pada aplikasi yang didominasi oleh gambar atau video, kuota data yang terpakai menjadi lebih bisa dikendalikan sehingga pengguna dapat menikmati kuota data internet lebih lama.”
Rachel Goddard, vlogger yang sedang naik daun karena video aksinya yang kocak di Youtube adalah satu dari sekian orang yang sudah menjajal fitur UDS dalam Samsung Galaxy J3. “Aktivitas unggah dan unduh jadi makanan saya sehari-hari. Youtube, Instagram, Pinterest hingga browsing melalui Chrome, menjadi keseharian saya dalam bekerja. Fitur UDS pada Samsung Galaxy J3 menjadi jawaban akan kebutuhan saya.”
UDS, lanjut Rachel, berhasil menghemat pemakaian data saya hingga 50%. “Efisiensi yang sangat signifikan ini menghilangkan kekhawatiran saya akan konsumsi data berlebih, sehingga saya memiliki kesempatan untuk lebih bebas dan lebih kreatif mengekplorasi pekerjaan saya tanpa mengkhawatirkan soal konsumsi data yang boros.”
Fitur lain yang juga dijejalkan dalam Galaxy J3 adalah S-Bike. Fitur ini berfungsi mencegah panggilan masuk yang dapat mengganggu konsentrasi pengguna saat berkendara dengan cara memberikan notifikasi yang menjelaskan bahwa pengguna sedang berada di atas kendaraan roda dua dan tidak dapat menjawab panggilan telepon. S-Bike dapat diaktifkan ketika pengguna hendak mengendarai kendaraan bermotor roda dua dan dinonaktifkan kembali ketika perjalanan selesai. Bila panggilan bersifat darurat, maka penelpon dapat menekan angka 1 dan panggilan akan ditampilkan.
Soal kamera smartphone ini mengandalkan sensor 8 MP di bodi belakang dan unit selfie 5MP dengan lampu LED di bagian depan. Samsung Galaxy J3 dilengkapi dengan baterai berdaya 2600 mAh dalam ukuran kompak untuk penggunaan dalam jangka waktu lebih lama.
Soal performa Galaxy J3 dibenami prosesor quad core berclockspeed 1.5GHz ditunjang RAM 1.5GB dan ROM 9GB. Tak ketinggalan slot microSD yang bisa diekspansi hingga 128GB. Seri ini mendukung baterai berkapasitas 2600mAh yang bertipe removable.
Oh ya menurut sang vendor ponsel ini mendukung jaringan 4G LTE Cat. 4 yang bisa berjalan di atas semua layanan operator telekomunikasi Tanah Air. Samsung Galaxy J3 yang berbasis Android 5.1 ini punya dukungan band 4G TDD (2300) dan 4G FDD (2100/1800/850/900).
Konektivitas yang terbenam dalam ponsel ini antara lain WiFi 802.11 b/g/n (2.4GHz), GPS, Glonass, Bluetooth v 4.0, USB 2.0, NFC hingga 3.55mm stereo. Oh ya, seri ini mempunya dua slot SIM card buat kalangan yang ingin meringkas pemakaian ponsel.
Samsung Galaxy J3 mengusung layar Super AMOLED seluas 5 inci pada resolusi full HD. Smartphone menengah bawah ini dibungkus desain yang ramping dengan bezel tipis hanya 4.56mm dan ketebalan 7.9mm. Harga Samsung Galaxy J3 di pasar Indonesia dipatok di kisaran IDR 2.399.000.
Pengen Aman Naik Motor dan Irit Kuota Internet, Coba Samsung Galaxy J3
Artikel Menarik Lainnya:
- Pengaturan Keamanan dan Privasi Terbaru Samsung Galaxy Mudahkan Konsumen Atur Transparansi Data
- Samsung Galaxy Z4 Fold Tidak Sekeren Bayangan Anda!
- Inilah Cara Samsung Hadirkan Keamanan Data bagi Pengguna
- Samsung Belum Bisa Menyalip Smartphone China Meski Pasar Sedang Tumbuh
- Trik Maksimalkan Smartphone Untuk Jaga Kesehatan Fisik dan Mental