Infinix menyebutkan peluncuran dua aksesoris tersebut untuk menjawab permintaan pasar yang cukup tinggi terhadap gadget berkualitas dengan harga terjangkau. "Kami sangat senang dapat meluncurkan produk terbaru sebagai perayaan satu tahun Infinix di Indonesia,” ujar Marcia Sun, Country Manager Infinix Mobility di sela-sela peluncuran produk di kawasan Menteng, Jakarta baru-baru ini (9/6/2016).
Tidak dapat dipungkiri, lanjut Marcia, standar kebutuhan masyarakat akan sebuah produk terus meningkat. "Karena itu, kami akan selalu berinovasi untuk terus menghadirkan produk yang berkualitas. Salah satunya dengan meluncurkan Infinix X-Band dan X-Earphone."
X-Band merupakan perangkat gelang pintar yang berbahan dasar magnesiun alloy. Bahan tersebut dikatakan biasa digunakan dalam industri penerbangan yang dibuat dengan teknik pemolesan logam. Strap talinya terbuat dari kulit sapi muda impor dan gesper baja 316L dengan anti alergi yang dipoles secara halus.

Salah satu fitur yang diunggulkan oleh X-Band ialah ketahanannya terhadap percikan air dan partikel debu berkat sertifikasi IP55. Gelang pintar Infinix X-Band akan mulai dipasarkan pada tanggal 13 Juni mendatang dengan dibanderol seharga IDR 600 ribuan.
