Dua Seri Keluarga Samsung Galaxy A Dapat Pembaruan Android 8.0 Oreo

ArenaLTE.com - Samsung kini tengah bekerja keras untuk menggulirkan pembaruan versi sistem operasi Android 8.0 Oreo terbarunya untuk sejumlah seri. Setelah menggulirkan untuk seri A6, A6+ yang pernah dirilis belum lama ini, perusahaan asal Korea Selatan tersebut juga kini menghadirkan untuk keluarga seri Galaxy A lainnya yang masih menjalankan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.

Sebenarnya seri Samsung Galaxy A6, A6+ dan kakak kandung Galaxy A8 dan A8+ yang dikeluarkan sama pada tahun ini, masih mengusung sistem operasi Android 7.1 Nougat. Sehingga kedua keluarga seri A ini diungkapkan akan mendapatkan pembaruan OS, sebagai awal untuk kehadiran pembaruan di keluarga smartphone kelas menengah Samsung.

Dalam konfirmasi perusahaan, Samsung mengungkapkan akan menghadirkan pembaruan sistem operasi Android 8.0 Oreo untuk keluarga Galaxy A8 dan A8+ secara merata. Meskipun pada awalan penyebarannya hanya beberapa negara tertentu saja yang akan dihadirkan pembaruan, sebelum diturunkan secara global di banyak negara.

Pada pembaruan OS Android 8.0 Oreo ini, perusahaan menghadirkan fitur terbaru dengan penambahana dukungan untuk VoLTE. Fitur tersebut akan ditambahkan untuk kedua Slot SIM Card ponsel, serta dukungan pembaruan patch keamanan pada Juli ini. Namun sayangnya, belum disebutkan ada penambahan fitur lain apa lagi selain dua hal tersebut.

Perusahaan asal Korea Selatan ini tidak menyebutkan apakah Samsung Galaxy A8 dan A8+ akan juga mendapatkan tambahan dukungan Dolby Atmos, untuk memperkuat kualitas Audio yang dimiliki dalam perangkat meski fitur ini hanya tersedia untuk Audio berbasis kabel maupun Bluetooth.

Untuk saat ini, Samsung Galaxy A8 / A8 + (2018) yang mendapatkan pembaruan ke sistem operas Android 8.0 Oreo ada di beberapa negara, seperti di Rusia, Uzbekistan, Kazakhstan, dan Ukraina. Jika Anda tinggal di salah satu negara ini, Anda dapat mengunduh pembaruan menggunakan aplikasi Samsung Smart Switch. Namun sayangnya, belum ada informasi kapan menyusul negara lain seoertu di wilayah Asia Tenggara, termasuk Indonesia.

Leave a Comment