Dengan semakin meningkatnya minat konsumen Indonesia untuk belanja online, menjadikan Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) tahun ini diselenggarakan selama tiga hari yaitu pada tanggal 10-12 Desember 2015. Berbeda dengan pelaksanaan Hari Belanja Online Nasional selama tiga tahun terakhir yang hanya diselenggarakan dalam satu hari.
Baca juga: Daftar lengkap Diskon Besar-besaran 140 e-commerce di Hari Belanja Online Nasional 2015
Tidak tanggung-tanggung, kegiatan Harbolnas tahun ini juga didukung oleh 140 e-commerce di Indonesia yang akan memberikan diskon hingga 90% dengan nilai total diskon diperkirakan mencapai 120 miliar rupiah. Tidak hanya e-commerce saja, Hari Belanja Online Nasional (harbolnas) didukung oleh beberapa perusahaan dari berbagai industri seperti Telkomsel, Bank Mandiri, BCA, Baidu, Sodexo, Shopback, Doku dan Veritrans.

Indra menambahkan, salah satu tantangan utama yang dihadapi dalam penyelenggaraan Hari Belanja Online Nasional tahun ini adalah memastikan bahwa seluruh e-commerce yang berpartisipasi memiliki kesiapan untuk menampung lonjakan yang diperkirakan hingga 8-10 kali lipat jumlah kunjungan dan pesanan yang akan diterima selama tiga hari.
Bagi masyarakat yang ingin mengetahui berbagai diskon menarik dari 140 e-commerce yang berpartisipasi dalam kegiatan ini dapat mengunjungi website hari belanja Online Nasional. Termasuk di dalamnya berbagai informasi terkait pilihan e-commerce beserta dengan ragam penawaran menarik yang dihadirkan hasil kerja sama dengan berbagai perusahaan yang mendukung harbolnas.