ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - GSA (Global mobile Suppliers Association) telah merilis status report terbaru tentang pengembangan LTE (Long Term Evolution) di spektrum 2,1GHz (2100 MHz) atau yang lebih dikenal juga sebagai 3GPP band 1.
Spektrum 2,1GHz umumnya digunakan untuk penggunaan jaringan 3G yang telah banyak tersebar di seluruh dunia. Teknologi yang paling dominan dengan memanfaatkan WCDMA-HSPA (High Speed Packet Access). Namun kini terjadi peningkatan jumlah operator yang menggunakan saluran band ini untuk menghadirkan 4G LTE, baik sebagai penyebaran single band, meskipun sebagian besar dimanfaatkan untuk jaringan multi-band LTE-Advanced dengan teknologi carrier aggregation.
Dengan cara ini operator berharap dapat meningkatkan kinerja jaringan LTE dan kualitas kecepatan data untuk memberikan pengalaman pengguna yang lebih baik. Vendor jaringan utama saat ini hampir semua menawarkan LTE2100, yaitu solusi LTE yang beroperasi di spektrum 2,1 GHz.
Banyak regulator telekomunikasi di dunia telah memfasilitasi penggunaan spektrum 2,1GHz untuk sistem 4G dengan mengadopsi kebijakan netralitas, dan lisensi teknologi 2,1 GHz netral telah diberikan di beberapa negara. GSA mengharapkan tren ini akan berlanjut dan menganggap sangat mungkin bahwa frekuensi 2100 MHz ini akan digunakan dalam penyebaran jaringan LTE oleh lebih banyak operator.
Baca: Ini Dia Negara Dengan Jaringan 4G LTE Paling Ngebut
Bagaimana dengan status pasar spektrum 2,1GHz? Laporan GSA menegaskan bahwa 15 operator di 11 negara telah meluncurkan secara komersial sistem LTE dan layanan menggunakan spektrum 2,1 GHz (pita 1), hampir dua kali lipat jumlah jaringan yang diluncurkan pada tahun lalu. Beberapa operator mempertimbangkan penggunaan 2.1 GHz untuk penyebaran jaringan LTE secara komersial bilamana telah layak.
Menurut data GSA, lebih dari 36 persen dari semua perangkat pengguna LTE dapat beroperasi di spektrum 2,1 GHz, dibandingkan dengan 28 persen pada tahun sebelumnya. Kini 1185 unit perangkat yang didukung 142 vendor telah mendukung LTE2100. Alan Hadden, VP of Research GSA mengatakan, "Jumlah perangkat yang kompatibel LTE2100 bertambah lebih dari dua kali lipat dibanding tahun lalu (118% lebih tinggi). Band 1 adalah yang paling didukung untuk perangkat LTE, berikut 1800 MHz (band 3) dan 2,6 GHz (Band 7).”
GSA: Pemanfaatan Spektrum 2,1GHz untuk Teknologi 4G LTE Meningkat Pesat
Artikel Menarik Lainnya:
- Wah! Ternyata Ada Kelemahan di Teknologi LTE
- UJI JARINGAN DI JALUR MUDIK (HARI-1) MENIKMATI 4G LTE TANPA PUTUS DARI XL DAN TELKOMSEL
- Adopsi 4G LTE & Peningkatan Smartphone Tingkatkan PDB Amerika
- Uniden UR7 HULK : Ponsel Lipat Android 4G LTE Untuk Pekerja Berat
- Teknologi 4G LTE Mendominasi Hingga 2022