Perkuat Ekosistem DNA, Telkomsel Bersinergi Dengan Mitra Device Regional

ArenaLTE.com - Memperkuat penetrasi ekosistem Device-Network-Applications (DNA), Telkomsel kembai melanjutkan sinergi dengan 17 Mitra Device Regional yang telah bekerja sama dalam pengembangan program bundling kartu perdana internet dengan distribusi device berbasis broadband ke sekitar 127 outlet penjual device di seluruh wilayah operasional Telkomsel Area Jabotabek Jabar. Pengembangan sinergi lanjutan ini diimplementasikan dalam proses penandatanganan kerja sama yang di lakukan di Bandung beberapa waktu lalu.

Melalui pengembangan sinergi ini, Telkomsel berharap dapat lebih mendorong pemanfaatan layanan berbasis broadband, terutama dengan teknologi terdepan 4G LTE sehingga juga dapat menguatkan adopsi layanan tersebut secara merata dalam gaya hidup keseharian masyarakat, mulai dari wilayah perkotaan hingga tingkat kabupaten. Selain itu, melalui kerja sama ini Telkomsel berharap dapat menambah titik jaringan distribusi penjualan produk Telkomsel melalui sejumlah outlet yang dikelola oleh Mitra Device Regional tersebut.

General Manager Marketing and Sales Management Jabotabek Jabar Telkomsel Tuty R Afriza menjelaskan “Mengembangkan ekosistem Device-Network-Application yang matang saat ini membutuhkan penetrasi layanan yang lengkap serta saling mendukung, terutama dalam penyediaan device yang didukung dengan layanan seluler terdepan serta jangkauan jaringan terluas seperti melalui ragam layanan dari Telkomsel.”
 
Peningkatan pelanggan baru Telkomsel yang menggunakan layanan dengan device berbasis 4G LTE telah timbuh 52% dibandingkan tahun sebelumnya. Hal tersebut juga didorong dari program kerjasama dengan Mitra Device Regional Bundling tersebut, yang mana meningkatkan potensi penggunaan produk dan layanan berbasis broadband dan digital Telkomsel.

Telkomsel mencatat, hingga periode bulan Juli 2017 lalu, untuk wilayah operasional Area Jabotabek Jabar pertumbuhan trafik penggunaan layanan data tumbuh lebih dari 130%, yang juga didukung oleh konsistensi Telkomsel menambah dan memperluas jumah dan cakupan infrastuktur BTS 4G LTE hingga 170% hingga pertengahan tahun ini. Hal ini juga didorong dengan penambahan jumlah pengguna layanan data di wilayah Jabotabek Jabar yang mencapai 39%.

“Mendorong penetrasi layanan broadband dan digital memerlukan langkah nyata dan strategi bersama yang melibatkan berbagai pihak terkait, terutama para Mitra Device Regional ini yang memiliki kemampuan dan akses dalam proses distribusi dan penyebaran device dengan teknologi terdepan serta paket harga yang terjangkau“ tutup Tuty.

Leave a Comment