Mantan CEO Apple John Sculley Luncurkan Smartphone Android Obi Worldphone

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Pada April 2014 yang lalu, mantan CEO Apple John Sculley mencoba peruntungan di industri mobile dengan membangun merek sendiri bernama Obi Mobile. Namun, hingga setahun berjalan jajaran smartphone yang hanya beredar di India tersebut kurang mendapat respon bagus. Strategi pun diubah. John Sculley mengganti nama merek menjadi Obi Worldphone yang hari ini (27/08/2015) resmi merilis dua smartphone perdanananya di San Francisco, Amerika Serikat.

Kedua produk yang diluncurkan adalah Obi Worldphone SF1 dan Obi Worldphone SJ1.5. Smartphone ini diklaim berkualitas dan mengusung harga kompetitif tersebut bakal membidik pasar anak muda di kawasan Asia Afrika dan Timur Tengah.

Dalam keterangan resmi yang diterima ArenaLTE.com, perusahaan mengungkapkan jika Obi Worldphone SF1 dan Obi Worldphone SJ1.5 dirancang oleh Ammunition, studio perancang produk berbasis di San Fransisco, AS. Ditegaskan bahwa Obi Worldphone SF1 dan Obi Worldphone SJ1.5 tampil berbeda melalui desain industrial yang ikonik.

Sekadar informasi saja, Ammunition juga menciptakan Obi Lifespeed. Yaitu tampilan antarmuka Android yang dikembangkan secara khusus memadukan pengalaman menggunakan software maupun hardware. Obi Worldphone menggabungkan desain elegan dengan teknologi unggulan dari Qualcomm, Dolby, Sony, Corning Incorporated, Google, MediaTek, Japan Display dan Samsung.

[caption id="attachment_3313" align="aligncenter" width="800"]Obi Worldphone Obi Worldphone[/caption]

Obi dan Ammunition merayakan kehadiran smartphone baru tersebut hari ini di Autodesk Gallery bersama dengan co-founder Obi Worldphone, John Sculley. “Obi telah menunjukkan yang terbaik dari Silicon Valley – inovasi pada desain, keunggulan teknologi dan standar tinggi pada sisi produksi,” ujarnya.

Sculley menambahkan, Obi Worldphone SF1 dan Obi Worldphone SJ1.5 menggabungkan desain, keunggulan teknologi dan standar produksi tinggi menjadi suatu keindahan, perangkat yang kuat dengan harga kompetitif.

"Designed in San Francisco" bisa ditemukan di setiap bagian belakang Obi Worldphone. Perusahaan mendefinisikan sebagai berikut: pengguna bisa mendapatkan desain smartphone kelas dunia, original dan khas. Perusahaan juga menegaskan jika Obi tidak mau berkompromi dalam hal keunggulan teknologi dan fitur. (bda)

Leave a Comment