Inilah Alasan Penting Pengguna iPhone Harus Install Aplikasi Opera VPN

ArenaLTE.com - Opera SA, perusahaan IT asal Norwegia yang sukses meluncurkan beragam jenis browser, belum lama ini membuat kejutan dengan meluncurkan aplikasi yang kali ini tak ada hubungannya dengan browser.Opera justru meluncurkan Aplikasi Opera VPN (Virtual Private Network) gratis dan tak berbatas untuk perangkat berbasis iOS (iPhone dan iPad).

Aplikasi Opera VPN ini disebut dapat meningkatkan privasi pengguna dalam berinternet dan mengakses lebih banyak konten dan memperluas jangkauan aplikasi. Aplikasi tersebut relevan bagi para pengguna internet yang berada di lingkungan pendidikan atau kantor yang sering kali membatasi akses terhadap sosial media atau situs video-streaming.

“Setiap hari, ada jutaan orang menemukan bahwa situs-situs media sosial favorit mereka, seperti Snapchat, Instagram, dan Facebook, diblokir ketika mereka hendak mengaksesnya lewat jaringan WiFi di kampus atau di kantor. Hal ini juga biasanya terjadi dengan situs-situs video streaming. Dengan aplikasi Opera VPN yang baru, kami memungkinkan pengguna menikmati kebebasan berselancar di Internet,” ujar Chris Houston, SVP VPN Products Opera, seperti dikutip dari situs Ubergizmo.

Mekanismenya, saat pengguna menyalakan Aplikasi Opera VPN untuk pengguna iPhone dan iPad, maka aplikasi ini akan menghilangkan cookies pelacak iklan yang biasanya mengikuti pengguna selama menjelajah Internet. Hal ini akan meningkatkan privasi berinternet bagi pengguna. Aplikasi ini juga berguna untuk memblokir iklan yang mengganggu kinerja browser safari atau browser lainnya dalam iPhone kalian.

aplikasi opera VPNAplikasi Opera VPN untuk iOS kini tersedia di pasar-pasar terpilih dengan bahasa Inggris, Arab, Prancis, Jerman, Indonesia, Jepang, Portugis, Rusia dan Spanyol. Aplikasi tersebut memperbolehkan pengguna untuk memilih satu dari 5 lokasi virtual yaitu Amerika Serikat, Kanada, Jerman, Singapura dan Belanda. Opera VPN untuk iOS adalah aplikasi VPN gratis  pertama dari Opera. Baru-baru ini Opera juga meluncurkan fitur VPN di browser Opera untuk komputer.

Sejatinya Aplikasi Opera VPN adalah layanan yang disediakan oleh SurfEasy, anak perusahaan dari Opera SA. Ekosistem aplikasi dan layanan dari Opera kini memungkinkan lebih dari 350 juta pelanggan Internet di seluruh dunia terkoneksi dengan konten dan layanan yang penting bagi mereka.

Opera juga membantu developer memonetisasi konten yang mereka terbitkan lewat layanan iklan, dan pengiklan dapat menjangkau audiens yang memberikan nilai bagi bisnis mereka, menggunakan jangkauan audiens konsumen global yang sudah melebihi 1 miliar. Aplikasi Opera VPN untuk iOS adalah aplikasi VPN gratis pertama dari Opera. Baru-baru ini Opera juga meluncurkan fitur VPN di browser Opera untuk komputer.

Leave a Comment