Gandeng Helios, Samsung Knox Hadirkan Solusi Mobility Enterprise Indonesia

samsung knox helios
ArenaLTE.com - Berawal dengan penggunaan perangkat mobile oleh karyawan untuk bekerja, mobility kini menjadi trending di kalangan enterprise yang terus mengembangkan aplikasi mobile sesuai dengan kebutuhan perusahaannya.
 
Guna membantu perusahaan mengadopsi teknologi mobility yang tepat dan aman, Helios Informatika Nusantara, penyedia solusi infrastruktur TI dan anak usaha CTI Group, menawarkan solusi enterprise mobility hasil kerjasama dengan Samsung.
 
Melalui kerjasama dengan Samsung, Helios menawarkan smartphone, tablet, wearable devices dan solusi enterprise mobility management bernama Samsung Knox yang memberikan sistem keamanan terintegrasi dari level aplikasi hingga hardware.
 
samsung knox helios

Samsung Knox membuat perangkat karyawan seolah-olah terbagi menjadi dua bagian kontainer yang terpisah, yaitu sebagai perangkat pribadi dan sebagai perangkat bekerja. Samsung Knox juga memiliki fungsi manageability yang memungkinkan pengelolaan terhadap ribuan perangkat sesuai dengan policy yang telah ditentukan perusahaan.
 
Kehadiran aplikasi ini diyakini akan memaksimalkan produktivitas karyawan serta menjaga privasi mereka. Menurut riset PwC terhadap 1.322 CEO di 77 negara, 81% responden menilai teknologi mobility seperti Samsung Knox ini merupakan tool digital paling strategis untuk mempererat hubungan dengan pelanggan (costumer experience),  produktivitas dan mengurangi biaya operasional.
 
Bagaimana dengan kemanan data? Roy Nugroho, IT and Mobile B2B Group Head Samsung Electronics Indonesia ketika meluncurkan kolaborasi Helios dengan Samsung di Westin Hotel, Jakarta (23/2/2016) mengungkapkan jika solusi enterprise mobility dari Samsung Knox ini bukan hanya mudah dikelola namun dapat dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan dan juga aman.
 
“Sebagai data security management, Samsung Knox menjadi solusi pelanggan korporasi di berbagai sektor, seperti keuangan, otomotif, transportasi dan edukasi,” kata Roy. Di Indonesia sendiri beberapa enterprise sudah mulai menerapkan Samsung Knox sebagai solusi teknologi mobility mereka, di sektor perbankan, logistik dan juga transportasi.
 
samsung knox helios
Roy Nugroho, IT and Mobile B2B Group Head Samsung Electronics Indonesia dan Deddy Sudja, Presiden Direktur Helios Informatika Nusantara menunjukkan piagam kerjasama

Pada kesempatan yang sama, Deddy Sudja, Presiden Direktur Helios menjelaskan jika penerapan teknologi mobility oleh pelaku bisnis masih banyak yang terganjal faktor keamanan data.
 
Mulai dari risiko tercampurnya data perusahaan dengan data pribadi dalam satu perangkat, pencurian perangkat, kesulitan menerapkan aplikasi yang telah dikustomisasi oleh perusahaan, dan keterbatasan kemampuan perusahaan untuk mengelola mobile workforce.
 
Oleh karena itu, Helios bekerja sama dengan mobile application developer memberikan total mobility solutions kepada para pelanggan. Perusahaan dapat memilih dan mengkustomisasi solusi Samsung Knox sesuai dengan kebutuhan mereka.

Helios juga akan menyediakan dukungan berupa certified engineer berpengalaman di bidang teknologi mobility, fasilitas Technology Center serta sumber daya di bidang penjualan dan pemasaran.
 

Leave a Comment