7 Tips Dan Trik Membuat Konten Kreatif Di Sosmed Dengan Kamera Smartphone

ArenaLTE.com - Selama masa pandemi Covid-19 ternyata tidak menyurutkan masyarakat untuk tetap beraktivitas dan beradaptasi dengan kebiasaan baru dalam menyalurkan ide-ide kreatif melalui pemanfaatan teknologi yang ada.

media sosial menjadi sarana paling populer yang digunakan oleh masyarakat khususnya Generasi Z yang turut meramaikan keseruan di dalamnya melalui variasi ide kreasi konten unik dan kreatif.
 
TikTok dan Instragam misalnya, kedua platform populer ini tengah menjadi primadona dalam memenuhi kebutuhan digital pengguna smartphone. TikTok mengalami pertumbuhan pengguna sebesar 20% dengan 27% peningkatan interaksi pada berbagai konten menarik.
 
Sementara, pengguna Instagram menggungah story rata-rata 6,1 kali dalam sehari untuk membagikan berbagai aktivitas salah satunya selama di rumah.
 
Konten entertainment (35.61%) serta fashion and beauty (13.77%) secara general menarik minat konsumen (termasuk Gen Z) untuk melakukan engagement pada saat mereka beraktivitas di media sosial.
 
Tentu saja untuk mendukung pembuatan konten foto dan video kreatif yang menarik, kita memerlukan perangkat fotografi yang mumpuni. Tak harus memiliki kamera profesional yang mahal, kita bisa memaksimalkan kamera smartphone.


 
1. Maksimalkan Fungsi Kamera Smartphone
Untuk membuat konten kreatif di Sosmed, fungsi kamera utama menjadi sangat penting, karena mood penonton sangat dipengaruhi dengan kualitas foto dan video. Jika jernih dan cerah, tentu membuat penonton lebih betah berlama lama menikmati konten yang disajikan.
 
Samsung Galaxy A21 atau Galaxy A31 hadirkan kemampuan kamera dengan kualitas yang tidak kalah dengan smartphone mahal untuk hasilkan postingan sosmed yang populer.
 
Kamera utama bisa digunakan untuk menghasilkan gambar foto dan video yang cerah dan tajam, lensa sudut lebar untuk hasilkan tangkapan gambar lebih luas. Tersedia juga lensa Lensa Depth dan kamera Macro untk membuat foto dan video unik.
 
Untuk seru-seruan bareng teman bisa maksimalkan kamera depan smartphone untuk membuat konten Tik Tok untuk seru-seruan maupun Instagram Story yang menarik dan menghibur.

Samsung Galaxy A31

Kamera belakang:
  • 48 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.0″, 0.8µm, PDAF
  • 8 MP, f/2.2, 123˚, (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
  • 5 MP, f/2.4, (macro)
  • 5 MP, f/2.4, (depth)
Kamera depan:
  • 20 MP, f/2.2, (wide)



Samsung Galaxy A21

Kamera belakang:
  • 16 MP, f/1.8, (wide), 1/3.06″, 1.0µm, PDAF
  • 8 MP, f/2.2, (ultrawide), 1/4.0″, 1.12µm
  • 2 MP, f/2.4, (macro)
  • 2 MP, f/2.4, (depth)
Kamera depan:
  • 13 MP, f/2.0, (wide)


2. Hasilkan Foto Unik Dengan Berbagai Mode

Dengan senjata kamera Smartphone yang bagus, kita bisa memaksimalkan dengan mencoba berbagai Mode kamera yang tersedia untuk hasilkan berbagai foto kreatif. Coba hasilkan konten dengan menggunakan mode panorama untuk tampilkan pemandangan lebih luas. Bisa juga mencoba hasilkan video slow motion dan pengaturan mode kamera Pro.

3. Fitur Pro Mode Camera Galaxy A31 Dan Galaxy A21
Fitur Pro Mode, adalah sebuah fitur baru yang dapat meningkatkan kemampuan pengambilan foto dari kamera utama. Melalui fitur ini pengguna dapat melakukan penyesuaian mulai dari ISO, Apertur dan Shutter Speed, Fokus, White Balance, hingga Eksposur untuk hasilkan foto dramatis.



4. Gunakan Fitur Kekinian (Wide Angle, Bokeh, dan Makro)
Galaxy A31 dan Galaxy A21 sudah dilengkapi dengan fitur-fitur kekinian untuk membuat konten menarik. Gunakan fitur wide angle untuk menghasilkan foto dengan sudut gambar yang lebih luas.

Kita juga bisa mencoba fitur bokeh yang populer untuk hasilkan foto menghasilkan foto yang fokus pada satu objek, sementara area lain (terutama di belakang objek) blur. Dan juga lensa kamera makro untuk memotret dari jarak dekat supaya menghasilkan detail fokus yang lebih tinggi.

5. Berfikir out of The Box Untuk Memilih Objek Menarik
Konten kreatif bisa dihasilkan selama berada di rumah, yang terpenting harus menarik dan bisa memberikan impresi bagi orang lain melalui konten foto dan atau video tersebut sehingga membuat orang tertarik untuk memberi like dan membagikan konten ke kerabatnya yang lain.
 
Setiap momen memiliki keunikannya masing-masing. Perpaduan antara objek foto dengan latarnya, bahkan bisa menjadi menarik ketika diambil dari sudut pandang yang bagus. Jangan takut untuk menjadi berbeda karena kalau bisa anda memang harus membuat postingan original yang tidak meniru konten milik orang lain.


 
6. Pilih Tema atau Warna Senada
Kalau sudah memilih satu tema, usahakan untuk tetap konsisten dengan tema tersebut. Selain tema, permainan warna juga berpengaruh, lho. Pilih warna senada agar feed-mu menarik dilihat. Kuncinya, pilih satu warna mutlak yang selalu ada dalam komposisi fotomu.
 
7. Perbanyak Stok Konten, Lakukan Take dan Re-take
Dalam membuat kreasi konten baik di Tik Tok maupun Instagram, tentunya kita ingin mengunggah hasil konten kita yang terbaik. Oleh karena itu jangan pernah cepat puas hanya dengan sekali take, kita harus mengambil stok konten sebanyak-banyaknya untuk nanti dipilih yang terbaik.

Leave a Comment