Ketika Dua Petinggi Smartfren Jadi Kurir Pengantar Barang

ArenaLTE.com - Memperingati “Hari Pelanggan Nasional” 2018, dua petinggi Smartfren, “turun” langsung ke jalan menggunakan sepeda motor untuk mengantarkan produk Smartfren pesanan pelanggan. Dua pejabat teras Smartfren yang hari itu menggantikan tugas kurir, adalah Presiden Direktur Smartfren, Merza Fachys, dan Deputi CEO Djoko Tata Ibrahim.
 
“Jika biasanya pesanan produk Smartfren melalui sistem layan antar diantarkan oleh kurir. Maka di momen hari pelanggan ini, saya dan pak Djoko mewakili perusahaan langsung hands on untuk mengantarkan barang pesanan tersebut,” kata ujar Merza Fachys.
 
Gegayaan naik motor di tengah riuhnya lalu lintas Jakarta itu, menurut Merza, dilakukan sebagai simbol bahwa perusahaan tidak setengah hati dalam melayani pelanggan. Sebab, pelanggan adalah bagian terpenting dari perusahaan.
 
Pelanggan yang mendapat perlakuan super istimewa dari kedua petinggi itu adalah Ai Maryati Solihah. Ia adalah seorang komisioner dari Komisi Perlindungan Anak (KPAI). Ada makna tersendiri, kenapa Ai Maryati yang dipilih sebagai pelanggan special. Itu juga merupakan simbol untuk menunjukkan dukungan Smartfren terhadap perlindungan anak. Khususnya dalam bidang internet sehat.

Selain itu, pada Hari Pelanggan Nasional tahun 2018 Smartfren juga memberikan voucher pulsa sebesar IDR60 ribu dan merchandise kepada 20 pelanggan pertama yang melakukan transaksi pembelian produk bundling Smartfren dan melakukan top-up sebesar IDR150 ribu, di 14 galeri yang tersebar di Jakarta: Galeri Sabang Jakarta, Kota Kasablanka Jakarta Metropolitan Mall bekasi, Galeri Botani Bogor, Galeri Smartfren Suci Bandung, Galeri Smartfren Cirebon, Galeri Smartfren Ahmad Yani Semarang, Galeri Tomoho Jogja, Galeri WTC Surabaya, Galeri Smartfren MSC Malang, Galeri Smartfren Pulau Kawe Bali, Galeri Smartfren Adam Malik Medan, Galeri Smartfren Jakabaring Palembang, dan Galeri Smartfren Urip Makassar.

Leave a Comment