Ultah Ke-3, JD.ID Kampanye “Semangat ORI”

JD.ID-Semangat-Ori-2019
ArenaLTE.com - Mengawali tahun 2019, “Semangat Ori” akan menjadi tema sentral perusahaan dan brand JD.ID yang sarat pesan akan pentingnya orisinalitas dalam kehidupan sehari-hari kepada masyarakat Indonesia.
 
JD.ID juga menggandeng Raffi Ahmad, Laudya Cynthia Bella, Chelsea Olivia, Ayushita, dan Dimas Beck (kelimanya dulu dikenal pernah membintangi film Bukan Bintang Biasa) sebagai agen “Semangat Ori”.
 
Kelima sosok ini dipilih karena kepribadian masing-masing sosok ini dapat merepresentasikan 9 kategori utama (Mobile Phone & Accessories, PC & Accessories, Groceries, Beauty, Fashion, Automotive, Home Living, dan Home Appliance) yang tersedia di JD.ID.
 
“JD.ID ingin membawa orisinalitas ke tingkatan yang lebih tinggi. Kini kami ingin membawa orisinalitas menjadi lebih dari sekadar membeli dan mengonsumsi produk-produk asli melalui “Semangat Ori”. JD.ID berharap bisa turut menularkan semangat autentisitas menjadi gaya hidup di Indonesia” ujar Mia Fawzia, JD.ID Marketing Chief.

JD.ID-Semangat-Ori-2019
 
Ultah Ke-3 JD.ID Luncurkan Program “Ditraktir JD”
 
Tidak hanya itu, dalam rangka hari jadi JD.ID yang ke-3 pada 28 Maret 2019 nanti, JD.ID hadirkan promo bertajuk “Ditraktir JD”. JD.ID mencoba mengadaptasi kebiasaan masyarakat Indonesia yang selalu menraktir teman-temannya ketika berulang tahun dengan beragam program dan promo.
 
Sebanyak lebih dari 100 brand baik lokal maupun internasional turut mendukung dan meramaikan ulang tahun ketiga ini dengan beragam promo menarik.
 
Terdapat beragam aktivitas promo yang juga turut mengusung sejumlah signature campaign JD.ID seperti JD Tebak Harga, JD Voucher Race, JD Golden Ticket, JD Mystery Box, JD Auction, JD One Day Sale, Brand Day, Flash Sale, JD99, JD Half, JD 3 dan lain-lain juga akan turut menyemarakkan gempita ulang tahun dengan semakin banyak potongan harga menarik.
 
Keseruan rangkaian promo Ditraktir JD juga bisa ditemukan offline, dimana JD.ID akan menyebar poster raksasa di ratusan titik yang tersebar di 6 kota di seluruh Indonesia.
 
Poster raksasa tersebut akan menampilkan QR Code yang jika dipindai akan menuju ke Scan-Joy-Code; sebuah laman khusus yang berisi beragam voucher belanja dan juga hadiah menarik di JD.ID.

Leave a Comment