ArenaLTE.com - Melalui Video Review Huawei Nova 2 Lite kali ini, ArenaLTE hadirkan fitur unggulan dan kelebihan dari smartphone terbaru Huawei Nova 2 Lite.
Tidak hanya pendapat dari redaksi ArenaLTE saja, Kita coba tanya pendapat masyarakat langsung mengenai smartphone Huawei Nova 2 Lite ini melalui aksi "Blind Challenge", dimana masyakat akan ditanyakan mengenai kesan pertama mereka memegang dan mencoba Huawei Nova 2 Lite.
HUAWEI nova 2 Lite dihadirkan ke pasar Indonesia untuk memenuhi permintaan konsumen muda akan smartphone yang modis dengan fitur terbaik di kelas, yang ditawarkan di harga yang terjangkau, IDR2.599.000.
Mengikuti perkembangan terbaru dari desain layar FullView, HUAWEI nova 2 lite berukuran 5,5 inci yang biasanya memiliki rasio layar 16:9, dilengkapi dengan layar FullView 5,99 inci. Rasio aspek 18:9 bezel-less menghasilkan tampilan 12,5 persen lebih besar dari biasanya sehingga memberikan pengguna view yang lebih luas.
Teknologi dual camera di belakang HUAWEI nova 2 lite dan kamera depan dengan fitur selfie toning flash akan membuat kaum milenial menikmati pengalaman fotografi bak profesional.
Huawei merupakan pelopor dalam penggunaan dual camera, fitur imaging ini tak melupakan kemampuan efek bokeh, yang bahkan setelah jadi foto pun, tetap bisa di refocus (untuk menambah atau mengurangi efek bokehnya).
Untuk keamanan, HUAWEI nova 2 lite juga memperkenalkan fitur Face Unlock dan Finger Unlock. Koneksi bluetoothnya, bisa tersambung ke dua perangkat sekaligus. Fitur face unlock –yang diklaim bisa bekerja hanya dalam waktu 0.35 detik—serta finger print recognition, menjadi pelengkap pengamanan ponsel.
HUAWEI nova 2 lite juga memiliki tiga slot kartu, dua untuk SIM card nano dan satu slot untuk kartu memori yang membuat penyimpanan smartphone ini bisa diperluas sampai 256GB.
Di sektor koneksi, smartphone ini bisa terkoneksi ke hotspot luar, lantas membagikan lagi ke empat device lain (wifi bridge). Jadi tak perlu mengorbankan paket data untuk menjadi hotspot portable –seperti pada umumnya di smartphone lain.
Diperkuat dengan antarmuka EMUI 8.0 dan berbasis Android 8.0, HUAWEI nova 2 lite tersedia dalam warna Black dan Blue. Huawei Nova 2 lite juga dilengkapi dengan baterai 3000mAh untuk menonton video terus menerus selama 13 jam atau memainkan musik sampai 58 jam nonstop.
Video Review Huawei Nova 2 Lite & Blind Challenge
Artikel Menarik Lainnya:
- Gila! Masih Ada Saja yang Rela Berdesakan Antre Memangnya Ada Apa Dengan Huawei Nova 2 Lite ini?
- 7 Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Membeli Huawei Nova 2 Lite
- 10 Menit, Flash Sale Pertama HUAWEI nova 2 lite Habis Terjual
- FULL VIEW DISPLAY: INOVASI LAYAR SMARTPHONE YANG LAGI NGETREN
- HUAWEI NOVA 2 LITE Resmi Diluncurkan Untuk Millenial Indonesia