ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Menurut salah satu sumber industri lokal yang dikutip oleh Yonhap News, agensi berita terbesar Korea selatan, Samsung berhasil menjual 100 ribu unit dari dua produk terbarunya Galaxy S7 dan S7 Edge di negaranya hanya dalam dua hari setelah tersedia secara komersial. Penjualan tersebut dibukukan secara terpisah secara berturut-turut.

Pada Jumat (11/03), Samsung diperkirakan sukses melepas 60 ribu unit Galaxy S7. Lantas menyusul pada Sabtu (12/03) smartphone anyar ini laku sekitar 40 ribu unit di Korea Selatan. Sumber yang sama juga mengungkapkan jika Samsung Galaxy S7 edge meraup sekitar 40% dari total penjualan. Sementara Galaxy S7 membukukan penjualan 60%.

Samsung Galaxy S7 vs Galaxy S7 Edge

Tahun lalu, saat Samsung meluncurkan Galaxy S6 dan Galaxy S6 edge, perusahaan hanya memasarkan sekitar 200 ribu unit dalam 10 hari pertama setelah tersedia secara komersial. Menilik kondisi ini, bisa diprediksi jika Galaxy S7 dan S7 Edge ini tengah berjalan di jalur yang tepat dan berpotensi melampaui penjualan Galaxy S6 di Korsel.

Kabar ini mengindikasikan jika smartphone baru Samsung cukup sukses dalam aktivitas pre order di negara asalnya. Meskipun seri Galaxy S7 ini masih mewarisi konsep desain dari keluarga Galaxy S6, namun smartphone ini cukup menjanjikan. Berkat dukungan chipset lebih gesit, kamera dengan kemampuan lebih mutakhir, tangguh karena anti air dan debu, serta dilengkapi slot microSD.

Samsung sendiri berharap jika smartphone baru ini mampu bekerja dengan baik untuk menyegarkan kembali pendapatan dan keuntungan yang menurun di divisi mobile mereka. Untuk saat ini, memang masih terlalu dini untuk membuat prediksi, namun apapun bisa terjadi di bisnis tersebut.

Dibandingkan dengan tahun lalu, perbedaan antara Samsung Galaxy Galaxy S6 dan S6 Edgelebih terlihat jelas. Jika kita melihat seri Samsung Galaxy sebelumnya, perbedaan yang paling mendasar antara Samsung Galaxy Galaxy S6 dan S6 Edge hanya terletak pada layar lengkungnya saja. Perbedaan lain tidak terlalu signifikan seperti selisih kapasitas baterai yang lebih tinggi 50mAh dan Edge UX.

Baca juga: Samsung Galaxy S7 vs Samsung Galaxy S7 Edge, Pilih Mana?

Tahun ini, perbedaan antara dua smartphone premium ini terlihat sangat jelas sekali. Perbedaan yang jelas terlihat diantara keduanya yaitu layar. Sama seperti pendahulunya, Samsung Galaxy S7 hadir dengan layar 5.1-inch Quad HD Super AMOLED sementara Galaxy S7 Edge memiliki layar lebih luas yaitu 5,5 inci. Ukuran layar yang lebih besar ini untuk membantu dalam membuat lengkungan di sekitar sisi smartphone agar terlihat lebih jelas dan lebih baik antara versi ‘edge’ dengan versi biasa.

Samsung Galaxy S7 Edge dilengkapi dengan kekuatan baterai 3,600mAh, sedangkan Galaxy S7 dilengkapi dengan baterai 3,000mAh saja. Dengan selisih yang cukup besar yaitu sekitar 600 mAh, selain karena ukuran layar yang lebih besar, kapasitas baterai yang ditingkatkan pada S7 Edge ini untuk memastikan bahwa daya tahan baterai akan mampu bertahan lebih lama daripada saudaranya.

Selain dari perbedaan yang disebutkan tadi, antara Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge tidak ada perbedaan lagi alias sama persis. Mulai dari prosesor yang sama, RAM yang sama, mengoperasikan versi Android yang sama, memiliki slot kartu microSD, dan juga fitur pengaturan kamera yang sama.