ArenaLTE.com - Di bulan Oktober ini, BlackBerry telah melakukan beberapa pembaharuan untuk Aplikasi Android BlackBerry bagi para penggunanya, termasuk Hub+, kamera, dan Keyboard.  Langkah ini dilakukan supaya pengguna Blackberry berbasis Android semakin nyaman dalam menggunakan layanan ekstra mereka.

Hub+ adalah layanan berlangganan software untuk sebagian besar perangkat Android Marshmallow (6.x) atau Lollipop (5.x) dari produsen manapun. (Sekitar 54% dari satu miliar atau lebih pengguna Android, jika dihitung.) Hal ini termasuk BlackBerry Hub, Calendar, Password, Contacts, Device Search, Notes, Tasks, dan Launcher, serta telah menerima ribuan ulasan dari para pengguna (rata-rata memberikan rating 4,2 dari 5 bintang).

blackberry-priv-android2
Pengguna smartphone BlackBerry Android seperti PRIV dan DTEK50, begitu pun dengan pengguna BlackBerry non-Android akan mendapatkan manfaat dari inovasi BlackBerry. Aplikasi Android Hub+ yang dirilis pada bulan Agustus yang lalu telah menerima update pertama pada bulan September. Pada bulan Oktober ini, BlackBerry telah menambahkan lebih banyak fitur baru berdasarkan saran dan masukan dari para penggunanya.

Pada bulan Oktober, aplikasi Android BlackBerry juga melakukan updates khususnya pada Kamera dan Sofware Keyboard untuk BlackBerry PRIV dan DTEK50. BlackBerry telah melakukan beberapa perubahan dalam pengaturan mesin untuk mendapat kinerja dan hasil yang lebih baik lagi.

Berikut adalah fitur lain yang Anda akan mendapatkan di update software Android bulan Oktober.

BlackBerry Hub+
Keyboard BlackBerry Android
BlackBerry Launcher
BlackBerry Password Keeper
Update Lainnya