Gionee Gandeng Brand Ambasador Cinta Laura Kenalkan M7 Power

ArenaLTE.com - Tak ingin sekedar cukup dikenal di India dan China, Gionee sepertinya juga sedang mengincar pasar Tanah Air dan ingin mengukuhkan kekuatannya di Indonesia. Untuk pengukuhan tersebut, Gionee menggandeng Cinta Laura Keihl sebagai brand ambasador dalam langkah penguatannya di pasar lokal. Hal ini diselingi dengan peluncuran produk baru yang dilabelinya dengan nama Gionee M7 Power.
 
Dalam proses pengenalannya, Cinta Laura membeberkan bahwa produk yang dibawa produsen ini cukup pantas untuk dimilikinya. Pasalnya, Gionee M7 Power memberikan perlindungan keamanan yang cukup baik, baterai yang besar dan dapat mengakomodasi penggunaan berlama-lama, serta pemrosesan sistem yang cepat dan tidak lag.
 
“Yang saya sukai dari Gionee M7 Power ini adalah soal kekuatan baterainya, dibanding dengan smartphone lain. Kapasitas baterainya yang besar mampu memberikan kekuatan penggunaan selama 2 hari dengan penggunaan yang aktif, seperti halnya pemakaian media sosial Instagram. Selain itu, menggunakan Gionee M7 Power juga memberikan keringanan untuk tidak perlu lagi membawa powerbank, kabel charger yang cukup merepotkan,” tegas Cinta Laura Keihl di Jakarta.
 
Lanjutnya menerangkan, Gionee M7 Power yang memiliki baterai besar dan mampu mengakomodasi penggunannya juga memiliki fitur lain yang dikagumi, seperti halnya kamera yang cukup baik. Resolusi dan fitur kameranya bisa digunakan untuk membuat image yang cantik, kemampuannya diungkapkan sudah memenuhi kebutuhan selfie pengguna dengan baik.
 
”Saya sangat senang bisa mewakilli Gionee sebagai brand ambasador mereka. Aspirasi, nilai dan perjalanan Gionee mencerminkan pengalaman pribadi saya dalam mengejar impian-impian saya, serta menghadirkan senyuman banyak orang,” tambahnya.
 
Sebagai produk perdana yang pertama kali di bawa ke Indonesia, Gionee M7 Power diklaim memiliki beragam fitur yang bisa memenuhi kebutuhan pengguna smartphone Tanah Air. Salah satunya adalah kekuatan kamera utama dengan resolusi 13MP, serta kamera depan dengan kedalaman 8MP. Selain itu, ada juga kekuatan baterai besar dengan kapasitas 5.000 mAh.
 
Fitur lain yang ditawarkan dari Gionee M7 Power ini adalah dimensi layar 6 inci yang didukung ratio sebesar 18:9, sehingga terlihat lebih panjang. Seri ini juga disokong dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 435 dan kekuatan memori RAM sebesar 4GB, sedangkan memori internalnya ditanamkan kapasitas sebesar 64GB dan dapat diperluas hingga 256GB melalui slot micro SD.
 
Perdana dirilis, Gionee M7 Power untuk pasar Tanah Air ditawarkan dengan harga IDR4 jutaan. Seri ini juga diklaim membawa userinterface kembangan sendiri, yakni Amigo OS yang dipadankan dengan sistem operasi Android 7.1 Nougat.

Leave a Comment