Mulai dari bertransaksi perbankan, berbelanja online, pembelian tiket hingga kebutuhan hiburan seperti update di media sosial, streaming film, dan main gim online, termasuk kebutuhan profesional seperti video conference hingga membuat konten kreatif.
Oleh karena itu, smartphone dengan fitur dan spesifikasi canggih tentu akan mendukung aktivitas Gen Z untuk selalu terkoneksi secara digital. Gen Z membutuhkan smartphone dengan sederet fitur yang bisa mendukung beragam aktivitas digital mereka, tak hanya itu, smartphone juga harus didukung oleh teknologi mutakhir yang memprioritaskan kenyamanan dan pengalaman pengguna.
Saat ini, milenial dan Gen Z memiliki kecenderungan membuat konten secara online yang lebih unik baik foto maupun video YouTube dan Tiktok daripada generasi lainnya. Kemampuan smartphone membuat foto dan video yang bagus, cepat dan mudah dengan hasil berkualitas tinggi dalam kondisi banyak cahaya maupun minim cahaya adalah salah satu hal yang diidam-idamkan oleh Gen Z.
Sebagai generasi " social expressers ", Gen Z dan milenial juga memiliki kedekatan lebih besar dengan multiplayer game yang menggabungkan fitur sosial. Peningkatan aktivitas streaming oleh milenial dan Gen Z juga semakin tinggi dalam menonton video digital dan online, oleh karena itu smartphone dengan layar super jernih dengan gerakan smooth dan dukungan teknologi 5G koneksi internet broadband super cepat menjadi salah satu kebutuhan prioritas bagi milenial dan Gen Z.
Melalui perangkat smartphone terbarunya, Samsung Galaxy S22 5G dan S22+ 5G hadir dengan berbagai inovasi terdepan di industri. Satu di antaranya yang paling menarik adalah kemampuan Nightography yang mendobrak standar kemampuan kamera smartphone.
Dengan berbagai lompatan besar terhadap pro-grade camera di kedua perangkat, seperti Nightography Photo, Nightography Video, Cinematic Video, Super Clear Glass, hingga Adaptive Pixel.
Galaxy S22 5G dan S22+ 5G benar-benar menjadi smartphone flagship andal untuk mengekspresikan diri dengan lebih spontan dan menghasilkan konten yang lebih unik namun tetap berkualitas tinggi mendapat kualitas foto dan video terbaik kapan pun dan di mana pun, termasuk di kondisi cahaya yang begitu minim sekalipun.
Nightography Galaxy S22 Series 5G
Bosan dengan foto portrait siang hari yang biasa? Dengan Galaxy S22 5G dan S22+ 5G, kamu bisa mendapat foto portrait yang lebih epic saat kondisi low light, baik itu dengan kamera depan maupun belakang.Jadi, kamu bisa berfoto di low light dengan lebih seru, baik itu saat hunting dan berpose di sudut-sudut kota di bawah cahaya lampu warna-warni, foto di kafe favorit kamu saat kulineran malam hari, atau bahkan mengambil foto hewan peliharaanmu di rumah. Lantas, bagaimana Galaxy S22 5G dan S22+ 5G melakukannya?
Baik Galaxy S22 5G dan S22+ 5G hadir dengan kamera utama 50MP yang powerful, tele-lens 10MP, dan ultra-wide lens 12MP, jadi kamu akan selalu mendapatkan tangkapan dengan kualitas tertinggi.
Sistem kamera pada Galaxy S22 5G dan S22+ 5G telah dibekali dengan Nightography Photo yang memiliki kemampuan untuk menangkap cahaya di kondisi redup dengan lebih baik.
Hal ini menjadi mungkin berkat kehadiran pixel sensor yang 23% lebih besar dibanding S21 5G dan S21+ 5G, teknologi Adaptive Pixel, serta wide aperture hingga F/1.8. Dengan begitu, perangkat bisa menangkap lebih banyak cahaya dan membuat foto lebih cerah.
Kemampuan tersebut juga dilengkapi dengan pemrosesan gambar yang begitu cerdas, termasuk dalam mengurangi noise yang kerap muncul saat kondisi low light. Dalam hal ini, teknologi Nona-Binning, didukung dengan Image Signal Processor (ISP) berbasis AI terdepan dari Samsung, mampu menghadirkan resolusi gambar tertinggi untuk menghasilkan foto yang lebih jernih, tajam, dan detail. Hasilnya? Tentunya foto yang makin bening dan siap di-post di media sosial tanpa edit.
Menariknya lagi, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G juga punya fitur Object Eraser. Jadi, kamu bisa menghapus orang atau benda yang kamu rasa mengganggu di foto kamu secara instan tanpa bantuan aplikasi tambahan. Foto yang kamu tangkap pun akan benar-benar sesuai dengan apa yang kamu bayangkan.
Abadikan aktivitas kamu di malam hari jadi lebih epic dengan video yang lebih pro
Selain foto malam hari yang lebih jernih, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G juga hadir dengan Nightography Video yang memastikan rekaman video kamu di kondisi low light tampil begitu terang dan detail. Jadi, kamu bisa mengabadikan keseruan malam kamu, mulai dari nongkrong di tempat favorit, sleepover di rumah teman, hingga merekam pemandangan malam yang unik di tempat kamu staycation.
Nightography Video hadir berkat pengembangan teknologi video terbesar yang pernah dilakukan Samsung. Salah satunya adalah peningkatan pada Auto Framerate yang mampu menyesuaikan fps dan shutter speed terhadap kondisi cahaya.
Jadi, kamu bisa mendapatkan tingkat kecerahan dan detail yang lebih baik di tiap video yang kamu rekam di kondisi low light. Lalu, pengembangan juga dilakukan pada teknologi Super Night Resolution yang memberikan kejernihan lebih di tiap video yang direkam kondisi low light dengan menggabungkan berbagai frame untuk mendapatkan resolusi yang lebih baik.
Galaxy S22 5G dan S22+ 5G juga mengusung teknologi Super HDR yang telah dikembangkan. Samsung membekali kedua perangkat tersebut dengan prosesor 4nm yang mampu menjalankan algoritma AI yang lebih maksimal untuk menciptakan hasil rekaman yang lebih realistis dengan mengoptimalkan kontras warna pada tiap-tiap titik gelap dan terang.
Algoritma AI yang lebih cerdas ini juga mampu menganalisis tiap frame dan menciptakan detail dan warna yang lebih jernih dengan menyerap cahaya yang ditangkap dari kamera.
Tak ketinggalan, ada teknologi 12-bit HDR yang mampu mengulkan 64x data warna yang lebih banyak dari 10-bit HDR yang ditemukan di generasi smartphone Galaxy sebelumnya. Jadi, warna rekaman yang dihasilkan bisa lebih vivid.
Bahkan, kondisi backlight pun tidak akan mengganggu hasil video karena teknologi ini mampu menggabungkan dua exposure yang berbeda, yaitu exposure tinggi dan rendah, untuk menghasilkan gambar yang tetap terang ketika kamu merekam dengan melawan sumber cahaya.
Merekam tanpa gemetar, hasil video stabil tanpa gimbal Dengan Cinematic Video
Galaxy S22 5G dan S22+ 5G juga membawa kemampuan videografi di smartphone ke level yang lebih tinggi berkat kemampuan Cinematic Video. Dengan Super Steady System yang dikembangkan, pengguna bisa menangkap pergerakan objek dalam video menjadi lebih smooth dan lebih minim getaran. Jadi, kamu bisa merekam momen keliling kota saat malam hari hingga aktivitas lari kamu di tempat seperti Stadion Utama Gelora Bung Karno jadi lebih stabil dan makin Instagrammable.Hal tersebut tidak terlepas dari Artificial Intelligence Video Digital Image Stabilization (AI VDIS) yang 4x lebih cepat dalam menganalisis pergerakan perangkat dan kondisi penggunanya, misalnya ketika berjalan atau berlari.
Dengan begitu, stabilisasi yang dihasilkan menjadi lebih optimal, memungkinkan pengguna menciptakan video yang makin stabil layaknya menggunakan kamera profesional. Selain itu, Optical Image Stabilization (OIS) yang 58% lebih luas untuk menangkap lebih banyak variasi arah datangnya cahaya juga membuat hasil rekaman jadi lebih jernih, termasuk di malam hari.
Tidak hanya mampu menghasilkan video di kondisi low-light yang super stabil, kedua perangkat ini juga mampu fokus pada subjek yang direkam dengan lebih baik. Berkat teknologi Multi Object Tracking yang didukung auto frame rate yang lebih besar, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G mampu mendeteksi hingga 10 orang dalam frame dengan fokus yang lebih cepat dalam kondisi low-light. Hal tersebut juga didukung dengan digantinya sensor Laser AutoFocus (AF) dengan AI terbarukan untuk hasil fokus yang lebih pintar.
Layar Galaxy S22 5G dan S22+ 5G
Lebih lanjut, Galaxy S22 5G dan S22+ 5G mengusung layar yang begitu memukau yang bahkan akan membuat tiap film dan series favorit kamu akan tampil dengan lebih baik lagi. Keduanya dibekali dengan layar Dynamic AMOLED 2X yang didesain untuk pengalaman terbaik saat gaming dan streaming.Terlepas dari apakah kamu akan memilih layar premium dari Galaxy S22 5G dengan ukuran 6,1 inci maupun Galaxy S22+ 5G dengan ukuran 6,6 inci, masing-masing layar dibuat dengan teknologi Vision Booster yang cerdas yang dapat secara otomatis menyesuaikan layar terhadap kondisi cahaya di sekitar kamu dan mengatur kontras warna pada layar, sehingga kamu bisa menikmati tampilan terbaik dari konten yang kamu tonton.
Ditambah, peningkatan pada performa hardware mampu meningkatkan tingkat kecerahan layar, di mana Galaxy S22 5G memiliki puncak kecerahan pada 1.300 nit dan Galaxy S22+ 5G mengusung puncak kecerahan pada 1.750nits.
Galaxy S22 5G dan S22+ 5G juga akan memastikan kamu selalu terkoneksi dan berkolaborasi dengan nyaman. Melalui kerja sama dengan Google, kamu bisa menikmati Google Duo Live Sharing untuk melihat foto di Gallery bersama teman atau menulis catatan meeting bersama kolega di Samsung Notes, walaupun kalian sedang terpisah jarak.
Didesain untuk Kesempurnaan dan Dibuat untuk Ketahanan yang Lama
Galaxy S22 5G dan S22+ 5G mengusung desain ikonis dari S Series, yaitu desain Contour-Cut yang membuat kamera menyatu dengan seamless dengan penampangnya, dan penggemar begitu menyukainya. Untuk membuat tampilan yang lebih sleek dan kekinian, Samsung membuat kedua perangkat ini dengan layar datar lengkap dengan kaca yang mewah dan haze finishing.Kini, penampang kamera dari S Series didesain untuk lebih sesuai dengan warna dari body perangkat berkat frame metal yang ramping dan simetris, menciptakan tampilan yang lebih seamless. Hasilnya adalah keseimbangan dan perpaduan desain yang menciptakan tampilan yang modern, fashionable, dan sleek. Galaxy S22 5G dan S22+ 5G tersedia dalam varian warna Phantom Black, Phantom White, Green, dan Pink Gold.
Lebih baiknya lagi, desain yang menakjubkan ini dibuat untuk ketahanan yang lama, karena Galaxy S22 5G Series menjadi perangkat mobile paling kokoh dari Samsung saat ini. Galaxy S22 5G dan S22+ 5G menjadi model S Series pertama yang dibuat dengan Armor Aluminum–aluminum terkuat di industri–sehingga kamu bisa membawa smartphone ke manapun dengan tenang.
Galaxy S22 5G Series juga menjadi smartphone pertama yang menggunakan Corning® Gorilla® Glass Victus®+ terbaru. Perangkat Galaxy S22 5G Series dibekali dengan kaca yang kokoh ini di bagian depan dan belakang, jadi kamu tidak perlu khawatir saat perangkat tak sengaja terjatuh.
Tentunya, kita semua tahu bahwa ketahanan yang sebenarnya dari sebuah perangkat tidak hanya dari hardware-nya saja. Maka dari itu, sebagai bagian dari komitmen kami dalam memberikan pengguna performa dan pengalaman mobile terbaik, seluruh perangkat Galaxy S22 5G Series akan mendapatkan upgrade hingga empat generasi OS Android.
Kini, jutaan pengguna Galaxy dapat menikmati usia penggunaan perangkat yang lebih lama lagi tanpa ketinggalan patch keamanan terbaru, produktivitas masa kini, dan fitur-fitur baru menarik lainnya. Samsung akan mengembangkan upaya ini ke lebih banyak lini produk untuk memastikan tiap pelanggan mendapat dukungan yang utuh dari ekosistem Galaxy terdepan.
Galaxy S Series juga memudahkan kamu untuk menjadikannya sebagai smartphone yang mewakilkan ekspresimu. Kamu bisa menggunakan One UI, user interface yang clean dan intuitif dari Samsung, untuk melakukan kustomisasi terhadap tampilan dan feel dari home screen dan widget kamu.
Kamu bisa menyesuaikan warna ikon, widget, color palette, dan lainnya sesuai dengan preferensi kamu, dan menciptakan pengalaman mobile yang merefleksikan dirimu yang sebenarnya.
One UI juga memberikan kamu akses yang mudah terhadap berbagai emoji, GIF, dan sticker langsung di dalam keyboard, sehingga kamu bisa berkomunikasi sebagaimana perasaan kamu saat itu secara instan tanpa perlu mengetik satu kata pun.