- Lokasi
- Cewek biasa punya kecenderungan untuk melakukan selfie di berbagai lokasi yang menurut dia memungkinkan. Tak tanggung-tanggung, tempat seperti toilet, kamar mandi, rumah sakit, restoran hingga ruang tunggu dokter bisa jadi tempat mereka mengekspresikan diri. Sementara kalau cowok lebih pilih-pilih, kalau memang lokasi itu punya background keren, baru deh aksi selfie digelar.
- Gaya
- Biasanya cewek harus tampil gaya dulu sebelum selfie. Biarpun dalam posisi bangun tidur, minimal harus merapikan rambut atau setidaknya membetulkan pakaian. Sementara cowok, memang kadang memperhatikan penampilan, tapi kalau terpaksa harus selfie dengan gaya busana apapun mereka tetap oke-oke saja.
- Waktu
- Kalau diperhatikan, ada sebagian cewek yang suka sekali melakukan selfie pas waktu bangun tidur. Entah kenapa, mungkin untuk memunculkan kesan seksi, atau memamerkan bahwa mereka tetap cantik meskipun dalam kondisi baru bangun. Jam-jam makan siang, saat sedang kumpul atau akhir pekan di kala liburan dengan pacar juga jadi favorit selfie buat cewek. Sementara cowok tak punya patokan waktu buat selfie.
- Ekspresi
- Cewek selalu memilih ekspresi macam-macam. Salah satu ekspresi yang disukai kaum cewek ini adalah mata belo dan bibir manyun. Sementara ekspresi cowok biasanya standar saja, sok cool atau malah kadang-kadang kaku datar.
- Frekuensi
Untuk mendapatkan hasil foto selfie maksimal, cewek biasa jeprat jepret sebanya mungkin, bisa sampai puluhan kali. Sementara buat cowok, sekali dua kali jepret saja mereka sudah puas. - Angle atau sudut
- Buat cewek, wajib hukumnya selfie dari berbagai angle yang paling ciamik. Sementara cowok, cukup dari depan saja.
- Filter atau Editing
Nah, cewek biasanya memaksimalkan semua fitur yang ada sebanyak mungkin asal bisa menyempurnakan penampilan. Sementara cowok cukup mengedit seperlunya. Untuk urusan ini, sebenarnya ada beberapa smartphone selfie handal yang bisa dipilih, salah satunya Oppo F1s.
Sebagai seri Selfie Expert, Oppo F1s sudah memiliki segudang fitur selfie. Selain didukung kamera depan 16MP banyak fitur wajib yang disyaratkan para penggila selfie. Seperti Face Detection yang bisa mendeteksi wajah hingga lebih optimal akurasinya. Ada juga, Beautify yang bisa menghasilkan efek kulit wajah cerah dan natural.
Tak ketinggalan fitur seperti Selfie Panorama/ Wide Selfie yang bisa membantu mengambil foto grup selfie dengan sudut yang lebih lebar. Jadi, semua orang dalam grup bisa tertangkap kamera. Pada Oppo F1s, lensanya memiliki lebar 120 derajat jadi area tangkapan foto lebih maksimal.
Ada banyak Filter Kreatif, dimana kita bisa menghasilkan foto dengan berbagai nuansa unik. Di Oppo F1S, terdapat 7 jenis filter dengan tone warna bervariasi. Juga 9 jenis watermark yang dapat dipilih seperti pengaturan waktu, tanggal, lokasi, dan temperatur berdasarkan waktu saat berfoto selfie.