ArenaLTE.com - Apple sepertinya harus kembali menghadapi tuntutan baru atas paten yang digunakannya. Namun, kali ini bukan datang dari Samsung maupun produsen smartphone lainnya, tuntutan itu datang langsung dari Dokter Jantung, Amerika, Dr. Joseph Wiesel, yang mengutarakan bahwa pelanggaran atas lisensi perusahaan untuk penggunaan fitur perekaman jantung atau elektrokardiogram (EKG).
Sebagai informasi, Apple menambahkan fitur dalam smartwatch mereka untuk menyelamatkan nyawa di dalam Apple Watch Series 4. Fitur ini diklaim adalah fitur uuntuk monitor elektrokardiogram (EKG). Berfungsi untuk mencari irama jantung abnormal yang bisa berasal dari fibrilasi atrium. Diagnosa yang biasanya dalam medical checkup pun akan dibanderol dengan harga yang lumayan tinggi.
Fitur ini diklaim dapat melihat detak jatung abnormal yang bisa menyebabkan stroke, pembekuan darah, gagal jantung, dan masalah terkait jantung lainnya. Dengan hadirnya fitur ini kemungkinan besar pengguna akan tahu bagaiaman monitor EKG secara langsung, sehingga menyelamatkan nyawa beberapa pemilik Apple Watch . Tetapi mungkin ternyata teknologi aktual yang digunakan untuk membuat fitur ECG secara ilegal digunakan oleh Apple tanpa lisensi.
Menurut Bloomberg, gugatan diajukan pada hari Jumat di Pengadilan Distrik AS untuk Distrik Timur New York (Brooklyn). Penggugat, Dr. Joseph Wiesel, mengajar di NYU School of Medicine, dan dia mengklaim bahwa Apple melanggar paten yang dia terima untuk metode yang dia rancang untuk mendeteksi detak jantung yang tidak normal.
Menurut informasi yang tercantum dalam pengajuan pengadilan, Dr. Wiesel mengatakan bahwa ia menemukan metode yang memantau "irama denyut nadi tidak teratur dari serangkaian interval waktu." Dokter mengatakan bahwa dia pertama kali berbicara dengan Apple tentang patennya pada September 2017. Meskipun memberikan rincian raksasa teknologi tentang paten, Dokter menuduh bahwa perusahaan "menolak untuk berunding dengan itikad baik untuk menghindari gugatan ini."
Padahal, dalam penelitian yang dilakukan perusahaan melalui fitur ini terhadap 420 ribu pemakai Apple Watch dalam periode empat bulan. Ada Sekira 2.161 telah mendapat informasi mengenai irama jantung yang tidak teratur pada diri pengguna, sehingga sistem peringatan di Apple Watch akan menginformasinya langsung dan memberikan saran untuk melakukan tes medis kelanjutan.