ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Segmen anak muda masih menjadi sasaran pasar paling potensial bagi para vendor smartphone. Di segmen ini smartphone entry level berkualitas dengan harga terjangkau semakin banyak digelontorkan, oleh karena itu vendor smartphone harus mulai memperhatikan kualitas dan desain yang menarik perhatian. Hal ini disadari vendor smartphone Infinix ketika meluncurkan varian seri HOT terbarunya yaitu Infinix HOT S.
Infinix HOT S X521 dirancang khusus untuk mereka yang selalu ingin tampil beda, penuh gaya dan berjiwa muda. Dari sisi tampilan Infinix HOT S X521 bergaya premium dengan bodi terbuat dari metal, dan menjadi seri smartphone Infinix pertama yang memiliki fitur pemindai sidik jari (fingerprint scanner). Pembaca sidik jari berfungsi untuk meningkatkan faktor keamanan smartphone dan juga menambah pengalaman pengguna dengan fungsi sentuh seperti menjawab panggilan, mengambil gambar dan menjelalah gambar di dalam galeri.
Kamera depan 8MP dengan LED Flash akan menghasilkan foto yang cerah dengan warna natural. Penempatan Fingerprint Reader pada bagian belakang smartphone akan memudahkan pengguna untuk berfoto selfie bahkan wefie karena kamera depan Infinix HOT S dilengkapi fitur 120 derajat wide angle shot. Teknologi 1.4 μm Ultra Pixel pada kamera depan akan melengkapi pengalaman selfie atau wefie dengan hasil gambar yang cerah.
Kamera juga bisa digunakan untuk merekam video dan mengabadikan momen spesial dengan aplikasi Magic Movie yang menyediakan berbagai template unik dan menarik dalam video berdurasi maksimal 20 detik. Setiap momen dapat dibagikan ke sosial media seperti Youtube, Instagram, Facebook bahkan XClub.
Infinix HOT S X521 dilengkapi layar HD berukuran 5.2 inchi yang menampilkan sistem operasi Android M (Marshmallow). Tampilan juga bisa dimodifikasi agar lebih bergaya, ringkas dan ringan dengan menggunakan beragam tema dalam aplikasi XTheme yang diperbarui secara terus menerus untuk mengikuti tren terkini.
Smartphone berdaya tahan baterai 3000 mAh ini mengusung prosesor 64-bit octacorei dengan RAM 2GB. Mendukung Dual SIM Card, memori Internal sebesar 16GB dapat diperluas menggunakan memori eksternal dengan kapasitas hingga 128GB. Infinix HOT S X521 bisa diperoleh di Lazada.co.id dengan harga terjangkau pada Rp. 1.749.000 (versi RAM 2GB) dan Rp. 2.199.000 (versi RAM 3GB). Praregistrasi dan penjualan dimulai pada bulan Agustus. Infinix HOT S dijamin garansi resmi selama 1 tahun. Infinix telah menyiapkan pusat-pusat layanan pelanggan di berbagai kota di seluruh Indonesia berkolaborasi dengan M Care.
Infinix HOT S, Smartphone Terjangkau Dengan Finger Print Scanner
Artikel Menarik Lainnya:
- Targetkan 2500 Pelajar, Infinix Gaming Master 2022 Tawarkan Hadiah Ratusan Juta
- Xiaomi Diklaim Terlalu Baper, Terkait Konten Komparasi Produk Infinix
- Bocoran Infinix Zero 8 Andalkan Fitur Kamera Dan Gaming
- INFINIX HOT 9 PLAY Diluncurkan, Harga Sejutaan Punya Baterai 6000 mAh
- INFINIX NOTE 7 Segera Meluncur Di Indonesia, 4 Kamera Harga IDR2jutaan