ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Oppo rupanya tidak ingin membuang-buang waktu lagi dalam memperkenalkan flagship anyar mereka. Pada 17 Maret nanti, Oppo R9 segera tampil ke hadapan publik. Sang vendor memberikan sedikit teaser penampakan dari senjatan andalan mereka.
Sebelumnya, Oppo sudah memperlihatkan inovasi mereka di ajang Mobile World Congress (MWC) 2016. Antara lain teknologi fast charging paling anyar yang kemampuan lebih handal. Juga teknologi optical image stabilization untuk kamera ponsel.
Membayangkan apa yang tengah dilakukan Oppo, tak salah kalau kemudian kita berpikir bahwa teknologi inilah yang akan dibenamkan dalam Oppo R9. Jika benar adanya , tentu saja smartphone flagship mereka bakal jadi salah satu penantang flagship lain yang sudah duluan diperkenalkan.
Oppo sendiri memang terlihat tengah berkonsentrasi di keluarga ‘R’ yang sangat memperhatikan sektor desain serta membidik segmen menengah atas. Beberapa di antaranya seperti Oppo R5, R7 dan R7 Plus. Nah, seri yang bakal meluncur 17 Maret atau sekitar dua pekan lagi adalah Oppo R9.
Baca juga: Oppo Kembangkan Teknologi Kamera Canggih OIS Smart Sensor, Apa Itu?
Dari teaser yang diberikan sang vendor, terlihat bahwa smartphone baru ini akan dibungkus bodi logam dengan balutan atau aksen warna emas. Terlihat juga penampakan depan berwarna putih dan lokasi beberapa tombol. Untuk tombol power misalnya terletak di ruas kanan bagian tengah dan tray SIM/SD ada di atasnya.
Spesifikasi Oppo R9 memang belum diungkap, tapi potensi soal dibenamkannya teknologi baru Oppo sangat terbuka. Yaitu Super VOOC fast charging dan pixel-level optical image stabilization.
Rumor menyebutkan jika Oppo R9 akan mengusung kamera Sony 21MP dan disuntik chipset Qualcomm Snapdragon 820. Perangkat ini juga kemungkinan menanamkan layar seluas 6 inci dengan resolusi 1440x 2450 piksel. Lantas ada dukungan 4GB LPDDR4 RAM, memori internal 64GB dan kamera depan 13MP. Baterai berkapasitas 3700 mAh sepertinya menjadi opsi di ponsel ini.
Oppo sepertinya memang mempersiapkan teknologi pengisian baterai super cepat baru, Super VOOC Flash Charge. Sayangnya, Oppo belum memiliki produk yang memenuhi standar untuk menggunakan teknologi tersebut saat ini. Super VOOC Flash Charge mampu mengisi penuh baterai 2.500 mAh hanya dalam waktu 15 menit dan 45 persen hanya dalam waktu 5 menit.
Sementara di sektor fotografi, Oppo memperkenalkan fitur inovatif OIS smart sensor. Oppo mengklaim, teknologi rancangan mereka adalah stabilisasi sensor terkecil di dunia, mirip dengan teknologi yang disematkan pada kamera mirrorless berbasis sensor canggih. Di MWC 2016, Oppo juga mengumumkan strategi terbarunya dengan mengganti tagline “Camera Phone”.
Oppo R9 Mengintip, Nongol Dalam Aksen Warna Emas
Artikel Menarik Lainnya:
- OPPO Hadirkan Experience & Service Store Terbesar Di Medan Untuk Kenyamanan Pelanggan
- Begini Keunggulan Baterai Smartphone Lipat, OPPO Find N2 Flip
- OPPO Satukan 89.322 Cinta Keluarga Indonesia Melalui Portrait of Love
- Oppo Gelar Promo Menarik Di Ramadan 2023
- Oppo Komitmen Terapkan Prinsip Carbon Neutrality Dalam Produksi Smartphone