Oppo F1 Sudah Sambangi Vietnam, Indonesia Berpotensi Menyusul

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Oppo F1 merupakan armada pertama dari keluarga F-series. Lini produk ini akan berfokus pada desain mewah dan menawarkan pengalaman fotografi nan premium. Nah, smartphone ini sekarang mulai tersedia secara pre order untuk pasar Vietnam. Seperti biasa, setelah masuk salah satu negara Asia Tenggara biasanya negara tetangga menyusul termasuk Indonesia tentu saja.

Oppo F1 adalah produk yang dikemas dalam bodi aluminium unibodi dengan ketebalan 7.25mm. Konsep ini membuat kesan desain mewah dan premium menjadi semakin menonjol. Untuk sektor layarnya, smartphone 4G LTE ini mengantongi display IPS dengan bentang layar 5 inci resolusi 720p. Oh ya, panel sentuh ini sudah diproteksi dengan pelindung anti gores Gorilla Glass 4.

oppo f1 backSoal sistem operasi, smartphone anyar ini menyuguhkan OS Android 5.1 Lollipop yang bekerjasama dengan Color 2.1. Tampilan antarmukanya bisa dipastikan mengadopsi ciri khas yang selama ini tersemat dalam produk mainstream Oppo. Setidaknya membedakan dari OS Android native.

Penasaran apa yang tersembunyi dibalik kemewahan Oppo F1? Ponsel cerdas ini ternyata hanya menyimpan chipset kategori menengah Snapdragon 616 yang mengandalkan prosesor octa core 1.7GHz Cortex-A53. Pengolah grafisnya adalah GPU Adreno 405 yang ditemani RAM yang besarannya cukup bisa membuat para penggila aktivitas multi tasking tersenyum girang, yakni 3GB.

Kamera utama yang disisipkan di bodi belakang mendukung sensor 13MP bersama lensa aperture f/2.2 dan single LED flash. Sementara kamera depan tak mau kalah canggih menawarkan resolusi 8MP dengan aperture f/2.0 (sensor ¼ inci). Kamera selfienya menyuguhkan fitur melimpah mulai dari Beautify 3.0 interface, 8 live color filter dan bisa memanfaatkan layar sebagai pengganti flash dalam kondisi minim cahaya.

oppo f1Spesifikasi Oppo F1 juga menyertakan memori internal 16GB, dukungan dual slot SIM card yang disokong konektivitas 4G LTE. Sedikit disayangkan adalah kapasitas baterainya yang tergolong standar di kisaran 2500 mAh. Harga pre order Oppo F1 di kawasan Vietnam dipatok sekitar 290 dolar AS. Mulai dikapalkan hari ini via IM dengan pembeli pertama menerima headset Bluetooth iLike. Penjualan skala nasional di Vietnam dimulai 25 Januari nanti.

Leave a Comment