Microsoft Band 2, Wearable Devices dengan Optical Heart Rate Monitor

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com - Meski agak ketinggalan dalam pasar wearable devices, namun Microsoft dengan nama besarnya punya taji yang besar untuk bertarung di segmen yang erat terkait dengan IoT (Internet of Things) ini. Setelah meluncurkan Microsoft Band (pertama) pada pada Oktober 2014, kini kembali santer diberitakan akan hadirnya Microsoft Band 2.

Diperkirakan Microsoft akan memperkenalkan Band 2 pada acara media yang akan diselanggarakan pada tanggal 6 Oktober mendatang, kemungkinan akan bersamaan dengan pengumuman Surface Pro 4 dan juga perangkat Lumia baru.

Microsoft Band 2 memiliki label nama "Envoy" dan akan mengusung desain yang jauh lebih bagus daripada model terdahulu. Microsoft Band 2 membawa bentuk melengkung sehingga dapat lebih sesuai pada pergelangan tangan. Panel depannya terbuat dari logam, dan kali ini Microsoft telah menempatkan baterai di bawah layar, bukan di sisi, seperti yang diterapkan pada band generasi pertama.

Microsoft Band 2 kabarnya akan dilengkapi banyak fitur, termasuk kemampuan untuk memonitor perubahan ketinggian dan bahkan mencatat stair climbing. Menurut Windows Central, perangkat akan didukung oleh optical heart rate monitor, sebuah accelerometer/gyrometer, GPS, microphone, ambient light sensor, Galvanic Skin Response (GSR) sensor dan UV sensor.

Baru-baru ini situs MicrosoftInsider.es telah mendapatkan hands-on image yang menunjukkan seperti apa tampilan Microsoft Band 2. Dilihat dari image, Microsoft Band 2 tampak menggunakan curved display, seperti yang sempat dikabarkan bulan Juli lalu.

Leave a Comment