ArenaLTE.com - Tren penggunaan layar smartphone dengan rasio 18:9 kini semakin ramai diikuti banyak produsen. Bahkan, Samsung kali ini pun turut menghadirkannya untuk smartphone di kelas menengah yang disebutkan adalah Galaxy A6+ (plus). Tetapi seri ini sepertinya akan menjadi mahal karena akan dijual segaris dengan keluarga seri Galaxy A8.
Masuk kategori kelas menengah, hal ini diindikasikan Galaxy A6+ karena menggunakan dukungan prosesor Qualcomm dari keluarga Snapdragon 625. Namun melihat garis keluarga Galaxy A8 yang dibanderol rata-rata di atas IDR5 juta, tentu seri A6+ ini termasuk mahal. Panel depan dengan menggunakan rasio 18:9 tentu menjadi tanda bahwa seri ini tidak akan menggunakan tombol home fisik, yang biasanya tersemat di bawah layar smartphone Samsung.
Untuk balutan bodi, seri ini diungkapkan akan menggunakan bahan dari sejenis alumunium yang dihias dengan garis bodi yang berfungsi sebagai antena perangkat. Dalam bocoran gambar yang diungkapkan beberapa sumber informasi, disebutkan bahwa seri ini akan hadir dengan warna hitam dan emas, serta varian biru metalik atau blue mist seperti pada seri sebelumnya.
Spesifikasinya sendiri, Galaxy A6+ akan menggunakan prosesor Qualcomm Snapdragon 625 dan prosesor Exynos 7870 untuk membantu kinerja sistem perangkat. Untuk kapasitas memori RAM yang digunakan, seri ini akan mengenalkan dua varian berbeda, yakni kapasitas RAM 3GB deengan penyimpanan 32GB dan RAM 4GB dengan penyimpanan 64GB.
Belum ada bocoran mengenai spesifikasi kamera yang akan digunakan Samsung. Namun, melihat dari banyak smartphone kelas menengah yang hadir saat ini dengan menggunakan pengaturan dua kamera utama, tentunya besar kemungkinan seri ini akan juga menggunakannya.