Mulai April 2018, Toko Aplikasi BlackBerry World Hanya Sediakan Yang Gratis

ArenaLTE.com - Bila Anda masih menggunakan perangkat BlackBerry lawas atau minimal yang sudah menggunakan sistem operasi BlackBerry 10, mungkin informasi ini sedikit berguna bagi Anda. Pasalnya, mulai 1 April ini perusahaan mengungkapkan hanya akan memajang aplikasi gratis di toko layanan aplikasinya, BlackBerry World. Hal ini pun ditegaskannya dengan menginformasikan hal tersebut ke sejumlah pengembang yang berpartisipasi di BB10.

Dalam pesan elektronik yang dikirimkannya, BlackBerry menjelaskan bahwa BlackBerry World sedang melakukan transisi dan akan menonaktifkan semua sistem mekanisme pembelian aplikasi pada hari April Fools Day. Pesan di dalamnya pun melampirkan agar pengembang untuk pergi ke portal vendor dan mengubah aplikasi berbayar mereka menjadi gratis.

Pengubahan aplikasi berbayar menjadi gratis, diminta perusahaan segera dilakukan karena pada tanggal 31 Maret sistem penghapusannya akan mulai berjalan. BlackBerry sendiri sebenarnya memiliki beberapa seri BB10 yang diluncurkannya beberapa tahun lalu, seperti BlackBerry Passport dan Classic. Namun, sejak November 2015 perusahaan sepertinya sudah beralih ke OS Android dengan meluncurkan BlackBerry Priv.

Sejumlah informasi yang disampaikan BlackBerry ke pengembang dan vendor menyoroti beberapa hal penting, seperti berikut ini :
  • Bagi Vendor yang hanya memiliki konten gratis, tidak ada tindakan yang diperlukan untuk perubahan yang dijelaskan di atas. Kami akan terus menjadi tuan rumah dan mendistribusikan konten gratis Anda seperti yang kami lakukan hari ini.
  • Anda dapat mengubah konten berbayar Anda menjadi 'bebas' dan daftar ulang aplikasi kapan saja.
  • Jika Anda memilih untuk tetap berada di BlackBerry World, Anda dapat terus memonetisasi aplikasi Anda, mekanisme pembayaran harus sesuai dengan aplikasi Anda sendiri. Ini berarti ada dukungan untuk pembayaran, pengembalian uang, dll. Akan didukung oleh Anda. Tidak akan ada pembagian pendapatan yang diperlukan bagi Vendor yang memilih untuk memonetisasi aplikasi sendiri.
  • Pengembalian dana untuk konten berbayar di BlackBerry World akan didukung sampai 30 April 2018.
  • Pelanggan masih dapat mengakses konten yang mereka bayar sebelum perubahan yang disebutkan di atas.
Pun demikian, sebenarnya aplikasi gratis yang diberikan perusahaan bisa menjadi sebagai informasi terakhir bagi para pengguna yang masih menggunakan perangkat berbasis BB10 ini. Pasalnya, perusahaan sendiri berniat mematikan layanan BlackBerry World mulai akhir Desember 2019. Sehingga ke depannya pengguna tidak bisa lagi mendapatkan aplikasi lain dan terbaru dari toko layanan dan terpaksa harus mengganti perangkat mereka.

Leave a Comment