Tingkatkan Komunitas Gaming, Lenovo Luncurkan Legion C730 Cube

Lenovo-Legion-C730-Cube
ArenaLTE.com - Setelah melalui babak kualifikasi tingkat nasional, tim Headhhunters terpilih untuk ke-dua kalinya mewakili Indonesia dalam babak grand final Final Legion of Champions Series III (LoC III), di Bangkok.
 
Tim Headhunters akan berhadapan dengan tim dari Hong Kong / Macau, Malaysia, Filipina, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, serta tiga negara yang pertama kalinya ikut turnamen LoC ini, yaitu India, Jepang, dan Korea. Seluruh tim akan saling beradu di Central Plaza Ladprao, Bangkok, pada tanggal 25-27 Januari 2019 nanti.
 
Di turnamen LoC sebelumnya, yang diadakan tahun lalu, terdapat 7,000 gamer dan 20,000 pengunjung yang hadir. Acara ini menjadi momentum yang krusial dan bernilai bagi Lenovo untuk berinteraksi dengan komunitas dan memahami kebutuhan gaming mereka serta motivasinya.
 
Evolusi Lenovo Legion didorong oleh masukan dari komunitas gaming itu sendiri, dengan inovasi terbaru untuk memenuhi kebutuhan gamer modern -bergaya dan canggih di luar, namun ‘gahar’ di dalamnya, memberikan performa yang terbaik untuk bekerja dan bermain.

Lenovo-Legion-C730-Cube
 
Lenovo Legion C730 Cube : Desktop PC yang mudah dibawa-bawa
 
Selain mengadakan turnamen eSports, Lenovo memperkenalkan produk terbaru Legion ke pasar Indonesia, yaitu Legion C730 Cube, diciptakan untuk para gamer yang membutuhkan perangkat ringan dan ringkas, namun dengan performa komputer desktop. Dengan bentuk 19 L yang portable, cube ini lebih ringan dan ringkas, sehingga bisa ditempatkan di mana saja.
 
Dengan handle atas yang nyaman dan terintegrasi, cube ini mudah dipindah-pindahkan untuk merasakan pengalaman gaming di mana saja. Bagian panel atas yang transparan memungkinkan pengguna untuk melihat isi rig, menunjukkan RGB system lighting untuk berbagai warna, dapat dikostumisasi melalui Lenovo Vantage.

Lenovo-Legion-C730-Cube
 
Untuk spesifikasinya, Legion C730 diperkuat dengan NVIDIA GeForce GTX 1060 GPUs, prosesor hingga 8th Gen Intel Core i7 dan memori optional overclocked 32GB CORSAIR DDR4. Perangka tini kecil namun kuat, siap untuk memberikan pengalaman gaming yang VR-ready. Untuk audionya, Legion C730 dilengkapi Dolby Atmos untuk memberikan pengalaman audio tiga dimensi.
 
“LoC merupakan perwujudan komitmen Lenovo untuk mengembangkan komunitas gaming di Asia. Lenovo Legion didesain dengan memikirkan kebutuhan gamer, dan kami akan terus menyediakan pengalaman serta perangkat gaming yang seru dan relevan,” kata Ken Wong, President, Lenovo Asia Pacific.

Leave a Comment