ArenaLTE.com - Di tengah iklim industri telekomunikasi tanah air yang kompetitif, Telkomsel menegaskan komitmennya untuk terus membangun ekosistem digital di Indonesia, mendukung upaya pemerintah untuk menjadikan Indonesia sebagai negara dengan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara pada tahun 2020.
Komitmen Telkomsel untuk terus tumbuh dan membangun ini pun mendapatkan ganjaran di ajang World Communication Awards (WCA) 2016, yang dihelat di London dan dihadiri oleh ratusan eksekutif industri telekomunikasi dari seluruh dunia, berupa penghargaan CEO of The Year 2016 bagi Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah.
“Telkomsel selalu berupaya untuk menghadirkan kesetaraan kualitas dan teknologi terkini baik di kota-kota besar maupun hingga ke daerah pelosok. Untuk itu kami melakukan berbagai upaya peningkatan kualitas jaringan, seperti yang kami lakukan melalui program TrueBEx atau True Broadband Experience”, tambah Ririek.
“Kami sangat fokus terhadap peningkatan kualitas layanan data karena saat ini kebutuhan pelanggan untuk video streaming, music streaming, browsing, chatting, online games, dan lainnya semakin besar. Maka dari itu ekspansi jaringan 4G pun terus kami genjot, dimana saat ini layanan internet super cepat Telkomsel tersebut telah melayani 12 juta pelanggan di lebih dari 180 kota di seluruh Indonesia,” jelas Ririek.
Layanan digital Telkomsel terus menunjukkan pertumbuhan yang positif hingga kuartal ketiga tahun ini sebesar lebih dari 40%. Adapun produk dan layanan utama dalam segmen ini meliputi Digital Lifestyle (music, games, video contents, dan lain-lain), Digital Advertising, Digital Payment (mobile banking, T-Cash, T-Wallet), dan M2M Business (T-Drive, T-Bike, dan lain-lain).
Pengembangan layanan keuangan digital difokuskan untuk menciptakan gaya hidup baru dalam melakukan pembayaran secara non tunai, sehingga memperluas jangkauan layanan keuangan kepada lebih banyak lagi masyarakat dan tentunya mendukung Gerakan Nasional Non Tunai yang dicanangkan pemerintah. Adapun dalam pelaksanaannya Telkomsel akan bekerjasama dengan perbankan.
Sementara itu, pengembangan Internet of Things (IoT) dan Big Data ditujukan untuk membangun ekosistem digital berbasis business to business (B2B) lintas industri. Sedangkan layanan Digital Lifestyle dikembangkan untuk menghadirkan pengalaman hiburan digital yang beragam. Ke depannya, Telkomsel akan melakukan pengembangan berbagai layanan komunikasi baru yang menawarkan inovasi dan kecanggihan teknologi terkini.
Terbangunnya Digital Indonesia diharapkan dapat membawa Indonesia menjadi selangkah lebih maju, dimana teknologi akan mampu membuat pertukaran informasi terjadi lebih cepat sehingga meningkatkan produktivitas masyarakat. Selain itu dengan adanya real time data diharapkan akses informasi menjadi lebih terbuka dan transparan.
Telkomsel Konsisten Bangun Ekosistem Digital Indonesia
Artikel Menarik Lainnya:
- Telkomsel Sisihkan Rp1.000 dari Tiap Pembelian Paket Super Seru
- Telkomsel Hadirkan Gerakan #BersatuKitaLapor Hindari Penipuan Online
- Telkomsel Salurkan Ratusan Pasang Sepatu Hasil Donasi Poin Pelanggan
- Gaet Pelanggan Muda Dan Penggemar JKT48, Telkomsel Hadirkan Paket kuWOTA JKT
- Kesiapan Telkomsel Hadapi Lonjakan Data Natal 2023 Dan Tahun Baru 2024