ArenaLTE.com - Telkomsel berkolaborasi dengan 88rising menghadirkan konser musik Head In The Clouds (HITC) yang akan diadakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada tanggal 7 Maret 2020.
Musisi bertaraf internasional seperti Rich Brian, NIKI, Stephanie Poetri, hingga Joji akan menyapa para penggemarnya di Indonesia dalam festival Head In The Clouds (HITC).
Telkomsel sebagai “Official Telecommunication Partner” konser HITC mendukung penuh konser tersebut melalui berbagai inisiatif gaya hidup digital yang dapat menambah kenyamanan pengalaman digital para pengunjung konser.
Dalam keterangannya, Vice President Brand and Marketing Communications Nirwan Lesmana mengungkapkan bahwa konser Head In The Clouds akan memberikan pengalaman menikmati festival yang ditunjang dengan ekosistem gaya hidup digital yang dihadirkan Telkomsel. Mulai dari kemudahan mendapatkan tiket hingga berbagai pengalaman seru saat hari penyelenggaraan konser.
Tiket HITC sendiri sekarang sudah habis terjual, namun sebagai “Official Telecommunication Partner”, Telkomsel sudah menyiapkan sejumlah program yang dapat diikuti bagi pelanggan untuk mendapatkan tiketnya.
Salah satunya adalah dengan mengikuti berbagai digital activity di akun sosial media Telkomsel, seperti Cover Song Competition, Tebak Lirik, Lucky Shot, hingga giveaway.
Guna menambah keseruan pelanggan dalam menikmati gaya hidup digital, Telkomsel juga menghadirkan beragam konten 88rising yang dapat disaksikan di aplikasi video streaming MAXstream.
Sedangkan untuk menambah keseruan acara HITC, di area venue konser HITC nanti Telkomsel menghadirkan wahana online mobile game terbaru dari Telkomsel Dunia Games yakni Rise of Nowlin.
Dari sisi dukungan jaringan, Telkomsel juga melakukan penambahan kapasitas pada jaringan broadband berteknologi 3G dan 4G di lokasi acara untuk memastikan kelancaran perhelatan HITC dan menjaga pengalaman digital Telkomsel selama berada di venue, dengan menggelar tambahan 1 unit Compact Mobile BTS (COMBAT) dan 2 unit BTS mini dengan jaringan 4G di sejumlah titik.
Telkomsel Hadirkan Pengalaman Digital Di Konser Head in The Clouds
Artikel Menarik Lainnya:
- Telkomsel Sisihkan Rp1.000 dari Tiap Pembelian Paket Super Seru
- Telkomsel Hadirkan Gerakan #BersatuKitaLapor Hindari Penipuan Online
- Telkomsel Salurkan Ratusan Pasang Sepatu Hasil Donasi Poin Pelanggan
- Gaet Pelanggan Muda Dan Penggemar JKT48, Telkomsel Hadirkan Paket kuWOTA JKT
- Kesiapan Telkomsel Hadapi Lonjakan Data Natal 2023 Dan Tahun Baru 2024