ArenaLTE.com - BSD City berupaya mewujudkan Integrated Smart Digital City melalui OneSmile App, sebuah aplikasi mobile terintegrasi yang dapat memberi kemudahan hidup bagi para penghuni BSD City. Kehadiran OneSmile App semakin melengkapi fasilitas dan infrastuktur yang menunjang transformasi BSD City menjadi “The First Integrated Smart Digital City” di Indonesia.
OneSmile App menggabungkan berbagai platform fungsi aplikasi yang telah ada ke dalam satu aplikasi seperti membeli makanan, mencari transportasi, mencari tukang, membeli tiket dan lain-lain kapan pun dan dimana pun hanya melalui smartphone
Peluncuran OneSmile App diselenggarakan di The Breeze-BSD dengan tema “Things Are Becoming A Whole Lot Easier with OneSmile”. Hadirnya OneSmile App yang merupakan sebuah aplikasi mobile terintegrasi yang dirancang secara khusus untuk mengoptimalkan kualitas hidup warga BSD City serta memperkuat posisi BSD City dalam transformasinya menjadi “The First Integrated Smart Digital City” di Indonesia.
Didukung dengan sistem, fasilitas, serta infrastruktur teknologi dan digital, OneSmile App memudahkan masyarakat dalam menjalani kegiatan sehari-harinya, proyek dengan investasi sebesar Rp1 miliar ini menargetkan downloader sebanyak 200.000 pengguna aplikasi OneSmile App.
Aplikasi ini menjawab tantangan akan laju perkembangan teknologi digital yang turut mengubah pola hidup penghuni BSD City yang terbiasa menggunakan smartphone dengan beragam perangkat aplikasinya.
Beberapa transaksi yang dapat dilakukan oleh OneSmile App mulai dari pembayaran IPL dan Air, melihat jadwal transportasi dan kondisi jalan, membeli tiket, belanja kebutuhan groceries, hingga melakukan pemesanan makanan yang ada di kawasan BSD City. Semuanya bisa dilakukan secara mudah dan dalam satu genggaman saja yang dapat diunduh baik oleh pengguna smartphone berbasis Android ataupun iOS.
Menurut Irvan Yasni, CTO Sinar Mas Land, pihaknya selaku pengembang utama kota mandiri BSD City sangat senang bisa menghadirkan aplikasi mobile terintegrasi OneSmile App khususnya bagi para penghuni BSD City.
“Dengan hadirnya aplikasi mobile ini, Sinar Mas Land berharap agar aplikasi dapat memberikan kemudahan dalam melakukan berbagai macam transaksi mulai dari pemesanan hingga pembayaran,” pungkasnya.
OneSmile App, Aplikasi Terintegrasi Buat Warga BSD City
Artikel Menarik Lainnya:
- Kuatkan Ekosistem Property, Sinar Mas Fokus Tumbuhkan Proptech
- Sinar Mas Land dan Apple Developers Academy Gelar ‘Digital Hub Goes to Campus’
- Sinar Mas Land dan Panasonic Home Kembangkan Savasa, Smart Township
- Purwadhika Startup and Coding School Bersama Sinar Mas Land Gelar “Purwadhika Tech Wave 2018"
- Sinar Mas Mulai Pembangunan Digital Hub BSD City alias Silicon Valley Indonesia