Ini Dia Spesifikasi dan Fitur Nokia 6 (2018)

Nokia-6-2018
ArenaLTE.com - HMD Global akan memulai tahun 2018 dengan meluncurkan smartphone andalan mereka yaitu Nokia 6 (2018). Perangkat ini pertama kali muncul tahun lalu kini hadir lengkap dengan spesifikasi dan fitur andalan yang dimilikinya.
 
Dari sisi desain, Nokia 6 (2018) berukuran 148,8 x 75,8 x 8,15 mm dan hadir dengan bezel yang lebih ramping namun tetap mempertahankan ukuran bentang layar 5,5 inchi dengan aspek rasio layar 16: 9. Ini Desain layar lama karena tren yang ada sekarang adalah aspek layar 18:9.
 
Sebagai inti Nokia 6, HMD Global menancapkan prosesor Snapdragon 630 2.21 GHz yang dipasangkan dengan RAM 4GB. Kolaborasi mereka akan mengoperasikan Android 8.0.0 Oreo terbaru.
 
Dari angka benchmark yang terungkap, Nokia 6 (2018) meraih angka 969 poin pada tes single core, dan 4511 poin pada tes multi-core. Angka ini tidak terpaut jauh dari smartphone dengan prosesos Snapdragon 630 lainnya seperti HTC U11 Life.

Nokia-6-2018
 
Untuk memori penyimpanan disediakan internal 32GB atau 64GB. Disediakan juga dukungan untuk ekspansi penyimpanan hingga maksimal 128GB.
 
Dibagian belakang nokia 6 disediakan pemindai sidik jari di bawah pengaturan kamera. Disediakan sensor sensor kamera berkekuatan 16MP di bagian belakang. Sedangkan untuk selfie disediakan kamera 8MP di bagian depan.
 
Nokia 6 (2018) ini juga mengemas baterai 3000mAh yang sama dengan Nokia pertama 6. Dari daftar TENAA juga terungkap jika Nokia 6 (2018) ini akan tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu putih, biru, dan hitam.
 
Sehubungan dengan tanggal rilisnya, Nokia 6 (2018) mungkin diluncurkan lebih awal dari yang diberitakan HMD Global sebelumnya. Belum ada konfirmasi resmi dari HMD Global mengenai tanggal rilisnya, namun sepertinya minggu pertama tahun 2018 ini.

Leave a Comment