ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – 4G LTE sudah digeber di berbagai negara sejak beberapa tahun terakhir. Namun cakupan serta kecepatan standar masih tetap tergantung pada negara, wilayah atau lokasi dan operator bersangkutan. OpenSignal baru-baru ini menerbitkan laporan seputar jaringan 4G LTE tercepat global untuk Q3 2015.
Dalam laporan tersebut terungkap jaringan mana yang paling cepat dan konsisten di seluruh dunia serta di negara mana saja kita bisa menikmatinya. Penelitian yang dilakukan OpenSignal juga menemukan jika kecepatan 4G LTE terus meningkat di seluruh dunia. Kecepatan internet 20 Mbps bahkan mulai menjadi hal biasa saat ini.
Menariknya, mereka yang belakangan mengadopsi 4G LTE justru mampu menyajikan kecepatan lebih baik. Sementara sebagian negara yang sudah lebih dulu mengenalnya justru malah ketinggalan.
Faktanya, standar nirkabel 4G sudah berhasil melampaui kecepatan broadband Wifi tipikal yang tersedia melalui kabel telepon. Saat ini, rata-rata 4G LTE tercepat berada di kisaran 12,6 Mbps atau lebih gesit dari standar rata-rata 3G yang berada di kisaran 3,2 Mbps.
Berikut daftar 5 negara dengan 4G LTE tercepat:
1. Selandia Baru, 36 Mbps
2. Singapura, 33 Mbps
3. Rumania, 30 Mbps
4. Korea Selatan, 29 Mbps
5. Denmark, 26 Mbps
Meski baru mengenal 4G LTE dua tahun lalu, Selandia Baru kini menduduki peringkat teratas sebagai negara dengan jaringan 4G LTE tercepat. Dan, seperti yang diperkirakan, beberapa negara Asia juga ternyata bisa menawarkan performa terbaik. Ada juga beberapa negara Eropa. Korea Selatan misalnya, bisa mendongkrak kecepatan LTE-nya dua kali lipat dari tahun lalu. Salah satunya berkat teknologi carrier aggregation.
Sebagai pembanding, kecepatan LTE rata-rata di AS hanya sekitar 10 Mbps. Sementara Inggris menawarkan kecepatan sekitar 13 Mbps. Di sisi lain, kecepatan rata-rata di kawasan Eropa mendekati 20 Mbps meski relatif bervariasi. Di belahan dunia lain yakni India, kecepatan LTE mencapai 10 Mbps. Negara yang termasuk early LTE adopter seperti AS Jepang, Swedia dan Jerman justru tak lagi menduduki lima besar dalam kecepatan internet.
Sementara coverage jaringan paling mumpuni dikuasai negara kawasan Asia. Beberapa negara Eropa juga menunjukkan performa impresif.
Berikut 5 Negara dengan coverage 4G LTE terbaik:
1. Korea Selatan, 97%
2. Jepang, 90%
3. Hongkong, 86%
4. Kuwait, 86%
5. Singapura, 84%
Meski AS, Swedia dan Jepang tertinggal perihal kecepatan, namun beberapa negara tersebut cukup top untuk urusan coverage. AS mampu menawarkan koneksi 4G LTE tercepat ke 78 persen wilayahnya. Indonesia berada di posisi lima terbawah dengan coverage hanya 43 persen.
Ini Dia Negara Dengan Jaringan 4G LTE Paling Ngebut
Artikel Menarik Lainnya:
- Wah! Ternyata Ada Kelemahan di Teknologi LTE
- UJI JARINGAN DI JALUR MUDIK (HARI-1) MENIKMATI 4G LTE TANPA PUTUS DARI XL DAN TELKOMSEL
- Adopsi 4G LTE & Peningkatan Smartphone Tingkatkan PDB Amerika
- Uniden UR7 HULK : Ponsel Lipat Android 4G LTE Untuk Pekerja Berat
- Teknologi 4G LTE Mendominasi Hingga 2022