Grab Dukung Pemprov DKI Jakarta Untuk Tanggulangi Banjir

ArenaLTE.com - Penyedia layanan aplikasi serba bisa Grab, sepakat bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta, untuk mendukung penanggulangan bencana banjir dan pasca banjir di Provinsi DKI Jakarta.
 
Kerja sama ini bertujuan untuk menghimpun kekuatan yang tersedia dalam tingkat lokal dalam penanganan darurat bencana banjir, serta mengurangi dampak negatif secara cepat, tepat, efektif dan efisien.
 
Hal ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Grab di Indonesia sebagai aplikasi harian yang siap membantu masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.
 
Kerja sama strategis ini diresmikan oleh Subejo, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta dan Neneng Goenadi, Managing Director Grab Indonesia, di Balai Kota Jakarta disaksikan Anies Baswedan, Gubernur Provinsi DKI Jakarta serta mitra strategis lainnya.
 
Dalam kesempatan ini, Grab dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga membahas langkah-langkah strategis yang akan dilakukan untuk peningkatan ketahanan daerah dalam menghadapi bencana.
 
Dalam penandatanganan kerja sama ini, Anies Baswedan, Gubernur Provinsi DKI Jakarta turut menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kolaborasi ini, termasuk Grab Indonesia.


 
Neneng Goenadi, Managing Director Grab Indonesia menjelaskan, “Grab sebagai bagian dari masyarakat Jakarta, terus berusaha melakukan berbagai cara yang bisa membantu meringankan dampak bencana banjir yang saat ini tengah dialami. Melalui teknologi terdepan yang kami miliki, Grab senang dapat memberikan informasi yang cepat dan akurat bagi seluruh masyarakat, terkait titik-titik yang sedang terdampak banjir, maupun informasi terkait pemberian bantuan yang kerap dibutuhkan oleh masyarakat.”
 
“Melalui kerja sama ini, kami berharap dapat membantu masyarakat Jakarta untuk bersama segera pulih dan siap siaga, sejalan dengan misi GrabForGood kami untuk terus membawa dampak positif teknologi bagi setiap orang,” jelasnya.


 
Melalui kerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, teknologi Grab akan dimanfaatkan untuk:
  • Penyebaran informasi terkait bencana banjir yang terjadi di wilayah DKI Jakarta sesuai dengan mekanisme teknis penyebaran informasi di aplikasi Grab.
  • Penyebaran informasi terkait pemberian bantuan dan logistik terhadap korban banjir di wilayah DKI Jakarta sesuai dengan mekanisme teknis penyebaran informasi di aplikasi Grab.
  • Grab juga tengah menginisiasi kerja sama dengan lembaga sosial untuk menyalurkan bantuan yang diberikan pelanggan Grab kepada para korban banjir.

Leave a Comment