Facebook Indonesia Summit 2019 Dorong Semangat Maju Bersama di Era Digital

ArenaLTE.com - Di era digital ini semua jadi terasa lebih dekat dan saling terhubung. Di Indonesia setiap harinya orang menggunakan Facebook untuk saling terhubung dengan hal-hal yang penting bagi mereka, termasuk diantaranya berinteraksi dengan komunitas yang menjadi minat mereka atau bahkan untuk mengepakkan sayap bisnis mereka.
 
Dalam rangka merayakan semangat komunitas dan bisnis di Indonesia untuk melaju bersama di era digital, Facebook menggelar acara Facebook Indonesia Summit.
 
Kegiatan ini menghadirkan seluruh keluarga besar Facebook di Indonesia dengan perwakilan- perwakilan dari komunitas dan bisnis serta perwakilan dari pemerintah untuk berbagi cerita dan pengalaman tentang dampak positif serta perkembangan terbaru dari Facebook, Instagram dan WhatsApp.
 
“Melalui Facebook Indonesia Summit, kami mengajak semua komunitas dan bisnis yang ada di Indonesia untuk merayakan semangat tersebut serta menemukan hubungan dan berbagai kesempatan baru melalui interaksi bermakna yang terbangun di acara ini,” kata Benjamin Joe, VP untuk Asia Tenggara di Facebook.
 
Facebook Indonesia Summit berlangsung selama satu hari dimana seluruh pengunjung dapat mengikuti beragam aktivitas yang tersedia, diantaranya workshops dan talkshows dari para pembicara yang handal di bidangnya.
 

Benjamin Joe, VP untuk Asia Tenggara di Facebook.
 
Acara yang pertama digelar oleh Facebook di Indonesia ini diresmikan oleh Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal, Thomas Lembong, sekaligus menjadi ajang untuk memperkenalkan Country Director untuk Indonesia yang baru, Peter Lydian, secara resmi.
 
Pada kesempatan yang sama, Facebook juga meluncurkan sebuah studi baru mengenai dampak sosial dan ekonomi dari Facebook, Instagram dan WhatsApp di Indonesia.
 
Studi ini memaparkan temuan dan kisah sukses dari beberapa komunitas dan bisnis di seluruh pelosok Indonesia, serta bagaimana pemerintah memanfaatkan Facebook, Instagram dan WhatsApp sebagai sarana komunikasi mereka kepada publik.


Leave a Comment