ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Dalam kurun waktu lima tahun terakhir, 3 perusahaan terbesar di dunia dikuasai oleh perusahaan digital. Sebut saja Apple, Alphabet (Google) dan Microsoft, padahal sebelumnya perusahaan terbesar dunia dikuasai oleh perusahaan otomotif. Ini menunjukkan bahwa transformasi digital terus terjadi di dunia, dan dengan potensi yang dimilikinya sebagai sebuah bangsa yang besar, Indonesia diyakini juga akan mampu menciptakan perusahaan digital berskala internasional yang diawali dengan startup Indonesia.
Hal ini diungkapkan oleh Herbet Ang, Presiden Direktur Acer Indonesia dalam jumpa pers Gerakan Nasional 1.000 Startup di Conclave, Jakarta Selatan ketika meresmikan dukungan penuh dan menjadi Official Technology Partner Gerakan Nasional 1000 startup digital hingga nantinya akan terlahir startup Indonesia yang fresh dan valuable bagi masyarakat.
Dukungan Acer Indonesia ini merupakan langkah awal dan bagian dari program Acerleration yang telah diluncurkan sebelumnya. Acerleration sendiri merupakan program dan dukungan Acer terhadap startup di Indonesia. Acerleration dapat menjadi wadah komunitas startup Indonesia untuk mendorong komunitas dan anak-anak muda di Indonesia agar memiliki jiwa entrepreneurship.
“Melalui Acerleration, kami berkomitmen untuk membantu semua orang dan komunitas dalam belajar dan memanfaatkan teknologi dengan mudah tanpa terkecuali, sehingga tidak ada batasan untuk saling berinteraksi dalam ekosistem di era digital ini”, tambah Herbet seraya menggaris bawahi bahwa dengan lebih dari 90 juta pengguna internet di Indonesia diharapkan potensi tersebut dapat menjadi jembatan awal untuk menciptakan solusi dengan memanfaatkan teknologi digital.
[caption id="attachment_27260" align="aligncenter" width="800"] Herbet Ang, Presiden Direktur Acer Indonesia[/caption]
Acer menghadirkan beragam produk yang dibutuhkan oleh para founder dan pelaku startup di Indonesia. Bahkan sejumah lini produknya memiliki spesifikasi dengan dukungan teknologi dan fitur yang dibutuhkan oleh para founder - yang termasuk dalam tipe Hacker, Hustler dan Hipster - mereka inilah yang berperan dalam formasi pembentukan sebuah startup Indonesia.
Acer memiliki laptop dengan performa tinggi untuk Hacker yang membutuhkan notebook dengan dukungan spesifikasi tinggi saat membangun digital platform dan coding. Acer juga menyediakan varian notebook 2-in-1 yang gaya dan kaya fitur untuk Hustler, yakni founder yang aktif membangun networking dan menyusun strategi pemasaran produk. Acer juga telah melengkapi lini produknya yang memiliki dukungan grafis dan prosesor terbaik yang membantu Hipster dalam mendesain produk, aplikasi dan tampilan web dengan user experience yang kaya.
Sebagai langkah pertama dari dukungannya terhadap gerakan nasional 1000 startup digital, Acer akan membekali para founder terpilih dalam tahap Hackaton di beberapa kota dengan Acer Chromebook. Selain itu Acer bersama dengan KIBAR dan digital asset Gerakan Nasional 1000 Startup Digital juga menyelenggarakan beberapa aktivasi yang digelar di media sosial, seperti Social Media Challenge, yang diadakan untuk meningkatkan engagement antara founder dan audience, serta update informasi penyelenggaraan program kepada publik secara bersama-sama.
Ini Cara Acer Dukung Ekosistem Startup Indonesia
Artikel Menarik Lainnya:
- Preview Acer Predator Triton 500 : Notebook Gaming Tipis Dengan Performa Tinggi
- Acer Boyong Notebook Terbaru Di Program Belanja Acer Day 2020
- Acer Swift 3 Air (SF313-51), Gratiskan Software Berlisensi Untuk Kenyamanan Pelanggan
- Acer Tunda Turnamen Asia Pacific Predator League 2020
- Kompetisi Predator League 2020 Kembali Digelar Berhadiah Hingga IDR5,6 Miliar