ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Global mobile Suppliers Associaton (GSA) mengkonfirmasi bahwa jumlah operator 4G LTE yang resmi mengkomersialisasikan jaringan 4G LTE telah melampaui angka 500. Menurut penelitian terbarunya, sekitar 503 operator mengkomersialisasikan layanan di 167 negara. Data ini diperoleh hingga Mei 2016.
LTE adalah teknologi sistem komunikasi mobile tercepat yang pernah dikembangkan. Milestone bersejarah berhasil dibukukan di mana saat ini lebih dari 500 operator resmi meluncurkan layanan 4G LTE. Jumlah tersebut dicapai hanya dalam kurun waktu 77 bulan sejak pertama kali meluncur. Lebih cepat sekitar 5 tahun jika dibandingkan dengan teknologi 3G/WCDMA dan 6 bulan lebih cepat dari teknologi HSPA.
GSA memperkirakan bahwa ada 550 operator yang resmi mengkomersialisasikan jaringan 4G LTE mereka hingga akhir 2016. Lebih dari itu, sekitar 25% dari operator berbasis LTE sudah meluncurkan LTE-Advanced.
“Beberapa operator LTE sekarang memperkenalkan teknologi LTE-Advanced Pro, banyak yang menyebutnya dengan 4.5G,yang hadir sebagai trend industri utama di 2016. LTE-Advanced Pro bisa mendukung kecepatan downlink hingga 1 Gbps lebih,” ujar Alan Hadden, VP of Research GSA.
Jumlah dari pelanggan LTE dan LTE-Advanced mencapai 1.068 miliar di seluruh dunia hingga akhir 2015. LTE terus tumbuh lebih cepat dari teknologi sistem komunikasi mobil selain, bertanggung jawab terhadap 1 dari 7 pelanggan layanan mobile di seluruh dunia.
Buat yang belum begitu familiar dengan istilah 4G LTE,mMungkin ilustrasi ini bisa sedikit memberikan gambaran tentang layanan 4G LTE. Layanan ini memungkinkan akses internet super cepat lewat jaringan seluler-nya operator seperti Telkomsel, XL, Indosat atau Smartfren. Bayangkan, dengan 4G LTE kecepatan internet bisa melesat hingga 150 Mbps. Sementara layanan sebelumnya yang berbasis 3G/HSDPA atau 3G hanya bisa ngebut sampai 14 Mbps.
Tapi jujur, operator sendiri sebenarnya tak berani mengklaim kecepatan internet maksimalnya bisa sampai 150 Mbps. Dari hasil pengujian ArenaLTE saja, kecepatan rata-rata 4G LTE operator hanya bisa mencapai 5-20 Mbps. Tapi kalau dibandingkan dengan layanan 3G/HSDPA yang sekarang masih banyak dipakai masyarakat sangat telak perbedaannya. Pasalnya, mendapatkan kecepatan 1 Mbps dari layanan 3G/HSDPA sudah bagus banget. Nah lho.
Kalau kamu biasa men-download game 30 MB dengan layanan 3G, umumnya butuh waktu 22 detik. Sementara itu, dengan layanan 4G hanya 4 detik saja. Buat loading streaming musik memakai 3G rata-rata butuh 15 detik, tapi dengan 4G cukup 1 detik.
503 Operator Komersialisasi Layanan 4G LTE
Artikel Menarik Lainnya:
- Kecepatan Mobile Internet di Jakarta Nomor Dua Terbawah di Asean
- Faktor Penting Tranformasi Digital Untuk Operator Dan Penyedia Layanan Komunikasi
- Kominfo : Refarming Hadirkan Layanan 4G LTE Lebih Merata
- Wah! Ternyata Ada Kelemahan di Teknologi LTE
- UJI JARINGAN DI JALUR MUDIK (HARI-1) MENIKMATI 4G LTE TANPA PUTUS DARI XL DAN TELKOMSEL