Tiga Smartphone Gahar Ini Tidak Menyediakan Port Jack Audio 3.5mm

ArenaLTE.com - ArenaLTE.com – Fitur multimedia biasanya menjadi nilai jual yang kerap digadangkan para produsen dalam produk besutan mereka, namun sayangnya hal ini tidak berlaku bagi pendatang baru LeTV. Produsen asal China yang bergerak di bidang teknologi ini, menghadirkan tiga smartphone baru tanpa jack Audio 3.5 mm sebagai pelengkap multimedia yang ada pada produk besutannya.

Lubang konektivitas yang biasanya digunakan untuk menyambungkan ponsel dengan perangkat eksternal Audio tersebut, kini ditiadakan LeTV. Produsen mengganti lubang konektivitas Jack Audio 3.5 mm dengan port USB yang multifungsi. Konektifitas ini tentunya selain untuk melakukan charge ponsel, lubang tersebut juga bisa digunakan untuk output Audio perangkat.

Hal ini juga sekaligus mematahkan rumor  yang berhembus lama, perihal Apple yang dikabarkan tidak akan menggunakan port Jack Audio 3.5 mm dalam produk besutannya. Namun ternyata, informasi itu justru dibuktikan oleh LeTV melalui tiga produk barunya yang tidak menggunakan konektivitas audio tersebut.

LeTV sebelumnya memang telah lebih dulu sdikenal ebagai produsen smartphone pertama yang menghadirkan ponsel dengan konektivitas USB-Type C, dan baru-baru ini juga mengumumkan tiga smartphone baru yang dilabelinya dengan nama Le 2, Le 2 Pro dan Le Max 2 tanpa dukungan port Jack Audio 3.5mm di dalamnya.

Berikut spesifikasi tiga smartphone tanpa konektivitas Jack Audio 3.5 mm

Le 2

Menjadi seri pertama yang dikenalkan tanpa dukungan port Jack Audio 3.5mm, bukan berarti ponsel ini tidak memiliki persenjataan yang menggiurkan. Smartphone ini hadir dengan dimensi layar 5,5 inci serta dukungan gambar Full HD, yang diklaim akan ciamik ditampilkan. Sedangkan untuk persenjataannya sendiri, seri ini dikabarkan akan menggunakan prosesor terbaru Mediatek yakni seri X20 yang diklaim memiliki teknologi arsitektur 10 core dengan RAM kapasitas 3GB.



Pada sisi kamera, Le 2 menggunakan resolusi kamera 16MP pada bagian utama serta kamera sebesar 8MP bagian depan, sehingga dapat digunakan untuk menopang kegiatan selife pengguna. Perusahaan mengklaim bahwa sensor yang digunakannya menggunakan sensor milik Sony IMX230, yang sama dengan Moto X Pure Edition.

Le 2 Pro

Sebenarnya tidak berbeda jauh dengan seri kandungnya Le 2, smartphone yang tidak menggunaan port Jack Audio 3.5 mm yang dinamai Le 2 Pro memiliki spesifikasi yang hampir sama. Seperti dimensi layar 5,5 inci yang didukung dengan resolusi Full HD 1080p. Namun untuk persenjataan dapur pacu, seri ini sedikit lebih tinggi dalam penggunaan prosesor, yakni Mediatek X25 dengan dukungan memori RAM kapasitas 4GB dan penyimpanan yang sama besar 32GB.

Untuk urusan kamera pun tidak berbeda jauh dengan kandungnya tersebut, model LE 2 Pro juga sama menyematkan resolusi 16MP pada bagian utama dan 8MP pada bagian depan. Kedua seri juga dikabarkan sudah menggunakan kapasitas baterai 3.000 mAh.

Le Max 2

Le Max 2

Sejujurnya, Le Max 2 hadir tidak berbeda jauh dari kedua seri smartphone yang diluncurkan Le TV tanpa port Jack Audio 3.5mm. Perbedaan yang cukup kental ada pada penggunaan prosesornya, yakni Qualcomm Snapdragon 820 dan dukungan memori RAM sebesar 6GB. Sedangkan untuk dimensi layar yang dipakainya adalah 5.7 inci, serta dukungan layar qHD 1.440 x 2.560 piksel.

Pada sisi kamera, Le max 2 hadir dengan dukungan resolusi kamera 21MP pada bagian utama serta kamera depan 8MP. Namun, fitur yang ada pada seri ini sudah menggunakan OIS (optimalization image stabilization), yang diklaim dapat dimanfaatkan untuk mengambil gambar tanpa getaran. Untuk kapasitas baterainya sendiri, seri ini diklaim sudah didukung dengan kapasitas mencapai 3.100mAh.

Leave a Comment